Puslitbang Polri Berikan Penelitian dan Supervisi di Polda Kalsel

BANJARMASIN, Suara Kalimantan. com – Dalam rangka melaksanakan penelitian dan supervisi tentang Revitalisasi Bhabinkamtibmas dalam pembinaan dan pelaksanaan pembangunan Desa, Tim dari Pusat Penelitian dan Pengembangan (PUSLITBANG) Polri melakukan kunjungan kerja ke Polda Kalimantan Selatan (Kalsel), Senin (26/8/2019) pukul 09.00 wita.

Kedatangan Tim Puslitbang Polri di Mapolda Kalsel tersebut yang dipimpin langsung oleh KOMBES POL Drs. M. Asrul Aziz, M.Ap (Ketua Tim), KOMBES POL Drs. Guntur Setyanto , M.Si., Dr. Yopik Gani, S.Ip., M.Si., AKBP Galih Indragiri, S.I.K., Fajar Istiono, S.T. disambut oleh Pejabat Utama Polda Kalsel, diantaranya Karo SDM Kombes Pol Defrian Donimando, SIK., MH. dan Dir Binmas Kombes Pol Drs. Tata Suwarta, MH., di Aula Biro SDM Polda Kalsel.

Disamping itu turut hadir juga pada kesempatan ini AKBP Sawitri (Kasubdit Bhabinkamtibmas Dit Binmas Polda Kalsel), IPDA Wahyu Juli Sumariyanti, S.E. (PS. Paur Sibinkommas Subdit Binpolmas Dit Binmas Polda Kalsel), IPDA Jody Dharma, S.Tr.K (PS. Kanitidik 2 Satresnarkoba Polresta Banjarmasin).

Dalam sambutannya, Dir Binmas Kombes Pol Drs. Tata Suwarta, MH. mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kunjungan Tim Puslitbang Polri di Polda Kalsel. “Kami berterima kasih, telah menjadikan wilayah Polda Kalsel sebagai tempat penelitian sehingga jika terdapat kekurangan, atau kekeliruan bisa kami lakukan pembenahan,” ucap Dir Binmas.

“Ia menyelaskan ada beberapa agenda kegiatan yang akan dilakukan di beberapa Polres diwilayah hukum Polda Kalsel dalam rangka penelitian dan supervisi terkait Revitalisasi Bhabinkamtibmas dalam pembinaan dan pelaksanaan pembangunan Desa.

“Semoga dengan adanya hasil penelitian tersebut diharapkan nantinya dapat mengoptimalisasi peran Bhabinkamtibmas dalam pembangunan desa berkenaan dengan program pembangunan desa dan pemanfaatan dana desa di wilayah hukum Polda Kalsel,” tutup Dir Binmas Kombes Pol Drs. Tata Suwarta, MH. (Hms Polda Kalsel/@tim/sk)

Baca Juga:  Dugaan Tindak Pidana Kades Sangking Baru Membuat Keterangan Palsu, Kuasa Hukum Noor Ipansyah SH, MH Adukan Ke Polisi
Dibaca 78 kali.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top