SUAKA – KOTABARU. Kecamatan Pulau Laut Timur bekerja sama dengan Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Kabupaten Kotabaru menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) tentang penyusunan dokumen pengadaan barang dan jasa untuk seluruh desa di wilayahnya. Kegiatan berlangsung di Ballroom Hotel Grand Surya pada Kamis (11/12/2025).Seluruh 14 desa terwakili secara lengkap oleh Kepala Desa, Sekretaris Desa, aparatur desa, dan Tim Pelaksana Kegiatan (TPK). Acara juga dihadiri oleh Kepala BPMPD Kotabaru H. Basuki, Plt Camat Pulau Laut Timur Lailaneranti Arsyana, serta narasumber dari instansi terkait.
Menurut Lailaneranti Arsyana, bimtek yang diselenggarakan oleh Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) Rancah Maurai bertujuan meningkatkan tata kelola administrasi desa. Pihak kecamatan juga menyampaikan materi mengenai fungsi monitoring dan evaluasi proses pengadaan di desa.
“Kami berharap seluruh unsur pemerintah desa dan TPK dapat memahami dengan baik teknis pelaksanaan serta kelengkapan dokumen yang dibutuhkan. Kelengkapan dokumen inilah yang menjadi kunci kualitas pembangunan dan pelayanan masyarakat di desa,” tegasnya. (RHD)