Palangka Raya,-
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar apel memperingati Hari Bakti ke-79 Pekerjaan Umum (PU) tahun 2024, di halaman Kantor Dinas PUPR Kalteng, Jalan S. Parman, Kota Palangka Raya, Senin (3/12).
Apel tersebut dipimpin langsung Wakil Gubernur Kalteng H Edy Pratowo SSos MSi dan dihadiri seluruh pejabat, ASN, dan tenaga kontrak di lingkungan Dinas PUPR Kalteng, serta tamu undangan.
Dalam sambutan, Wakil Gubernur Edy Pratowo mewakili Menteri PUPR Ir Dody Hanggodo MPE mengajak seluruh insan PUPR untuk mendukung pembangunan infrastruktur yang berfokus pada kesejahteraan rakyat, khususnya di wilayah Kalteng.
“Visi Presiden Prabowo Subianto yaitu Bersama Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045 akan diwujudkan melalui 8 Misi Asta Cita. Dua di antaranya merupakan tugas utama Kementerian PUPR, yaitu memantapkan swasembada pangan dan melanjutkan pembangunan infrastruktur,” ucap Edy.
Dalam melaksanakan arahan Presiden itu, Kementerian PUPR telah menyusun program Quick Wins pembangunan infrastruktur secara sistematis dan terpadu.
Program ini meliputi Quick Wins 3; Mendukung ketahanan pangan melalui optimalisasi bendungan untuk melayani irigasi, pembangunan serta rehabilitasi jaringan irigasi, dan infrastruktur konektivitas menuju sentra pangan, termasuk kawasan Food Estate di Kalteng, Merauke (Papua Selatan), NTT, dan daerah lainnya. Ada juga Quick Wins 4; Mendukung program Wajib Belajar 13 Tahun dengan pembangunan dan renovasi sekolah/madrasah di seluruh pelosok Tanah Air.
“Kementerian PUPR menargetkan pembangunan dan renovasi 11.420 unit sekolah, mulai dari TK, SD, SMP, SMA/SMK, hingga SLB,” jelas Eddy.
Selain itu, Quick Wins lainnya meliputi pembangunan Giant Sea Wall atau NCICD (National Capital Integrated Coastal Development), infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN), konektivitas jalan dan jembatan, pasar rakyat, penyediaan air minum, sanitasi, pengelolaan limbah, sarana olahraga, kesehatan, hingga penataan kawasan seperti destinasi wisata dan daerah terdampak bencana.
Wakil Gubernur Kalteng menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi dalam tiap pembangunan infrastruktur agar selesai tepat waktu, bermutu, dan bermanfaat.
“Momentum Hari Bakti ke-79 PU tahun ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus menjaga semangat kekompakan, disiplin, pengabdian, dan sportivitas dalam bekerja,” tegasnya.
Pada acara ramah tamah itu, Edy juga menegaskan bahwa pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan di Kalteng difokuskan untuk meningkatkan mobilitas masyarakat serta mendukung sektor perkebunan, pertanian, dan pertambangan.
“Dengan meningkatnya APBD Kalteng, kami optimistis sektor infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan akan makin berkembang. Dukungan terhadap pelaku usaha serta penciptaan peluang kerja juga akan terus ditingkatkan, apalagi posisi Kalteng strategis karena dekat dengan IKN,” Pungkasnya.
(Mas@eko)