SUAKA – KOTABARU. Markas Besar Pemuda Panca Marga (PPM) Kabupaten Kotabaru melaksanakan touring selama tiga hari dibeberapa Kabupaten di wilayah Kalimantan Selatan.
Touring dilaksanakan, Jum’at (10/5/2024) pagi sekitar pukul 05.30 wita, berangkat dari Kotabaru Tanah Bumbu menuju Barabai, Kandangan.
Ketua Markas Besar PPM Kabupaten Kotabaru, Joni Mashudi bersama rombongan menyampaikan bahwa touring ini dilaksanakan untuk memperat hubungan antara pengurus dan anggota PPM lainnya.
“Dihari pertama menginap di Kandangan, Esoknya dilanjutkan perjalanan menuju Marabahan dan menginap di Banjarmasin,” beber Joni Mashudi Ketua MB PPM Kotabaru. Minggu (12/5/2024).
Usai Banjarmasin dilanjutkan menuju Banjarbaru Tanah Bumbu dan Kembali Ke Kotabaru.
Selama tiga hari perjalanan kami disuguhi suasana pemandangan yang menghipnotis pio alamnya,
Begitu pula sewaktu pulang melalui jalan baru yang digarap pemerintah daerah Kabupaten Tanah Bumbu lewat pengunungan, di sepanjang Jalan baru tersebut suasana alam pengunungan sungguh memanjakan mata seolah-olah menyambut kedatangan kami.
“Jalan baru tersebut digarap sampai di km 60 kecamatan mentewe, Kabupaten Tanah Bumbu,”ucapnya.
Lanjutnya, saya berharap, semoga usai acara pengukuhan dan pelantikan kegiatan touring ini bisa kembali diadakan melalui jalan baru.
“Walaupun jalan baru sebagian belum diaspal, tapi tidak kemungkinan dalam beberapa bulan sudah rampung dikerjakan dan beraspal,”tandasnya.(wan/dam)