SUAKA – KOTABARU. Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru Syairi Mukhlis, S.Sos. Menghadiri dalam acara Musrenbang tingkat kecamatan pulau laut utara, kabupaten Kotabaru, Kalsel.
Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) kecamatan pulau laut utara tahun 2023 di laksanakan di aula kantor kecamatan pulau laut utara, jalan Biduri, desa Dirgahayu, selasa (14/2/2023).
Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis menyampaikan,” musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tujuannya untuk penyusunan rencana kerja pembangunan tahun 2024 mendatang.
Terkait Dana Kompensasi sebesar Rp 700 Miliar tambang pulau laut sudah berjalan namun kita berharap pemerintah daerah dapat membantu 20 persen untuk pendidikan.
“Perlunya 20 persen untuk pendidikan itu dalam rangka meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM),” harap Ketua DPRD Kotabaru usai acara Musrenbang kecamatan pulau laut utara.
Lebih lanjut Syairi Mukhlis, dari Dana Kompensasi dari Rp 700 Miliar, baru terealisasi sebesar Rp 200 Miliar, jadi tinggal pemerintah daerah seperti apa komitmennya.
Untuk itu, dalam Musrenbang ini segala usulan harus bersinergi dengan visi – misi pemerintah daerah Kotabaru.
“Dalam proses usulan pembangunan para kepala desa dapat di akomodir APBD,” pungkasnya. (wan/dam)