SUAKA – KOTABARU. Rapat Koordinasi Kepegawaian se-kalimantan selatan tahun 2022 resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah Kotabaru Drs. H. Said Akhmad, MM, berlangsung di Hotel Grand Surya “tema Peran ASN dalam pencapaian visi dan misi daerah,”Kamis ( 06/10/2022 ).
Sambutan Bupati Kotabaru yang dibacakan Sekretaris Daerah Kotabaru Drs. H. Said Akhmad, MM menyampaikan,Selamat datang kepada Wakil Kepala BKN RI, Kepala Kantor Regional VIII Banjarmasin dan Peserta Rakor Kepegawaian Tahun 2022 Se-Kalimantan Selatan, dilaksanakan di kabupaten Kotabaru.
Saya juga ucapkan kepada perwakilan Instansi Pengelola Kepegawaian dari Provinsi Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara. Kegiatan ini untuk meningkatkan pemahaman terkait kebijakan Kepegawaian dan pengelolaan Kepegawaian.
” Kami bersyukur dan bahagia karena Kabupaten Kotabaru di percayakan menjadi tuan rumah rakor ini,” ucap Sekdakab.
Kami berharap Kehadiran seluruh peserta rakor di Bumi Saijaan ini tentu akan membantu proses pemulihan ekonomi dan sosial budaya daerah pasca pandemi, adapun kegiatan ini dimaksudkan sebagai wahana untuk meningkatkan pemahaman terkait kebijakan Kepegawaian dan pengelolaan Kepegawaian yang sifatnya strategis.
Sekretaris Daerah Kotabaru juga mengatakan dengan adanya kegiatan ini berharap adanya persamaan persepsi mengenai manajemen ASN dalam pelayanan publik yang baik bagi masyarakat.
” Melalui rakor ini juga dapat terbentuk kolaborasi yang padu terkait birokrasi dan manajemen ASN dimasa depan,”tuturnya.
Persamaan persepsi dalam implementasi manajemen ASN akan berdampak dalam pelayanan publik yang baik bagi masyarakat.
ASN perlu meningkatkan kinerja dalam penyelenggaraan Kepegawaian baik dipusat maupun di daerah untuk mewujudkan ASN berakhlak serta mewujudkan sistem merit pada birokrasi Pemerintahan di Provinsi Kalimantan Selatan.
Sementara laporan Kepala Plt. BKPSDM Kotabaru, Minggu Basuki mengatakan, tujuan Rapat Koordinasi Kepegawaian Tahun 2022 untuk menyamakan persepsi para ASN sesuai visi misi daerah.
“Mengajak para peserta Rakor perlunya persamaan persepsi ASN,”ungkap Minggu Basuki.
Dalam Rakor ini yang menjadi narasumber Wakil Kepala BKN RI, Supranawa Yusuf, SH, M. PA yang menyampaikan tentang
ASN Unggul di Era Digital. Dan Kepala Kantor Regional VIII Banjarmasin A. Darmuji, S, Sos, M. Si
Rapat Koordinasi Kepegawaian Tahun 2022 ini selain dihadiri para Narasumber juga dihadiri Kepala BKD Provinsi Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara dan Kalimantan Timur serta Kepala Instansi Kepegawaian atau BKD kabupaten/kota se-Kalimantan selatan, Kepala Instansi Kepegawaian Kabupaten Kapuas dan Kabupaten Paser, Asisten dan Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah kabupaten Kotabaru.
“Pemerintah Daerah kabupaten Kotabaru mendapatkan Piagam penghargaan dari Kepala Kantor Regional VIII Banjarmasin atas terselenggaranya Rapat Koordinasi Kepegawaian Tahun 2022,” pungkasnya.(wan/dam)