SuaraKalimantan.com, Palangka Raya
Setelah sepekan tergenang banjir di Kota Palangkaraya yang menimpa seluruh warga masyarakat yang bermukim di pemukiman bantaran pinggir sungai disepanjang aliran sungai kahayan Kota Palangka Raya, menyebabkan aktifitas warga masyarakat terganggu oleh banjir yang melanda tersebut.
Tepat pada hari Rabu 24 November 2021, untuk meringankan beban warga masyarakat yang terdampak banjir di Kelurahan Petuk Ketimpun Kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah, Tim Humanity First Indonesia (THFI) DPW Kalimantan Tengah, berkerjasama dengan Jaringan Komunitas Bela Indonesia (Jubir Pancasila) DPW Kalimantan Tengah, BATAMAD DPW Kalteng, dan KDKT DPW Kalteng melakukan aksi bakti sosial dengan mengirimkan 100 paket sembako utk 100 Kepala Keluarga yang terdampak banjir di lokasi tersebut.
Dengan Tema “Disaster Relief Humanity First Indonesia Peduli Bencana Banjir Kalimantan Tengah” bersama 3 LSM lainnya dengan total relawan 15 orang terjun langsung ke lokasi korban banjir di Kelurahan Petuk Ketimpun Kota Palangka Raya. Sebanyak 90 paket sembako disalurkan melalui Posko Banjir Kelurahan Petuk Ketimpun Kota Palangkaraya, dan 10 paket lainnya dibagikan secara langsung kepada warga dirumahnya masing-masing secara simbolis.
Dalam pembagian paket sembako dan 100 kotak susu untuk anak-anak ditempat tersebut, Tim Relawan Humanity First Indonesia DPW Kalteng dan 3 LSM Kalteng lainnya didampingi oleh Anggota Tim Posko Banjir dan Ketua RT setempat.
Ketua Humanity Firs Indonesia DPW Kalteng Kamari mengatakan bahwa sumbangan paket sembako untuk korban banjir di Kalimantan Tengah ini kedepannya akan dilakukan secara berkala, apabila banjir yang melanda warga masyarakat di pemukiman pesisir sungai Kahayan belum juga pulih seperti sedia kala.
“Semoga saja bantuan berupa paket sembako ini bisa bermanfaat bagi warga korban banjir dan kami akan memberikan bantuan paket sembako kembali melihat situasi dalam minggu depan ini,” Pungkas Kamari.
Yohanes Eka Irawanto, SE