Usai Divaksin Warga Tanah Bumbu Dapat Beras

BPP Hipmi Mardani H Maming saat menyerahkan beras secara simbolis

Suarakalimantan.comBatulicin, Badan Pengurus Pusat (BPP) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) yang bekerjasama dengan PT. Maming Enam Sembilan menggelar vaksinasi Covid-19 di Batulicin, Tanah Bumbu.

Peserta yang hadir, tidak hanya divaksin tapi juga mendapat beras 5 kg per orang, Pihak penyelenggara menyediakan 2.000 dosis vaksin perharinya. Dan beras sebanyak 10.000 Kg.

Penyerahan beras secara simbolis diserahkan secara langsung oleh Ketum Badan Pengurus Pusat (BPP) Hipmi Mardani H Maming, usai membuka kegiatan vaksin, Selasa (28/9/2021).

Untuk menggaet minat warga, pihaknya sengaja menyediakan beras 5 kg, bagi setiap peserta yang ingin divaksin.

“Kita membagi beras seberat 5 kg untuk setiap orang yang mengikuti vaksin. Mudah-mudahan bantuan ini dapat sedikit membantu masyarakat yang membutuhkan,” ujar  Sarniah Ketua BPC Hipmi Tanah Bumbu, sekaligus panitia pelaksana kegiatan vaksin Covid-19. (barlis)

Dibaca 105 kali.
Baca Juga:  Sekda Kotabaru Resmi Buka Launching calendar of event Kabupaten Kotabaru 2024

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top