Wakil Bupati Kotabaru Andi Rudi Latif, Langsung Pimpin Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-76

SUAKA – KOTABARU. Wakil bupati Kotabaru Andi Rudi Latif secara langsung pimpin upacara penurunan bendera pusaka dalam rangka peringatan ulang tahun ke-76 kemerdekaan RI yang dilaksanakan di halaman kantor bupati Kotabaru. Selasa (17 Agustus 2021).

Dalam upacara ini di hadiri asisten perekonomian dan pembangunan, kepala SKPD terkait dan forkopimda dan anggota paskibra.

Sedangkan tema HUT RI tahun 2021 ini adalah “indonesia tangguh, indonesia tumbuh”.

Upacara penurunan bendera merah putih ini dilaksanakan pada pukul 17.00 wita dan yang bertugas adalah M. Sauqi Fikrullah dari SMAN 1 Kotabaru, Haikal dari SMAN 1 pulau laut selatan, Muhammad Suryadi dari SMK 2 Kotabaru dan Anisah Nur Zhafirah dari SMAN 1 Kotabaru.

Upa ini berlangsung kidmat dan menggunakan protokol kesehatan. 

Dalam kesempatan tersebut wakil bupati Kotabaru bersama rombongan menyaksikan upacara penurunan bendera merah putih secara virtual pada pukul 18.00 wita, yang mana upacara ini di pimpin langsung oleh presiden RI Jokowi dodo, berlangsung di operation room Kotabaru. (wan/dam)

Dibaca 39 kali.
Baca Juga:  Ramadhan Penuh Berkah " Turun Kejalan Isteri Prajurit Bagikan Takjil  Buka Puasa Kewarga

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top