Menuju Zona Integritas WBK, Apa Saja Langkah BPN Kota Palangka Raya

SuaraKalimantan.com, Palangka Raya

Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah, siap menuju zona integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih melayani (WBBM).

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala BPN Kota Palangka Raya Y. Budhy Sutrisno saat ditemui diruangannya, pada Rabu (24/03/2021) sore.

Kepala BPN Kota Palangka Raya Y. Budhy Sutrisno, mengatakan, bahwa pihaknya telah mempersiapkan beberapa hal untuk memenuhi isian Lembar Kerja Evaluasi (LKE) pada tahun 2021, agar BPN Palangka Raya dapat segera meraih zona integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK).

Budhy mengatakan, untuk memenuhi persyaratan dalam pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih melayani (WBBM) mendasarkan pada Permen Pan-RB Nomor 10 tahun 2019 tentang perubahan atas Permen Pan RB nomor 52 tahun 2014 tentang pedoman pembangunan Zona Integritasi menuju WBK dan WBBM di lingkungan instansi pemerintah.

“Memperoleh WBK ini penting bagi BPN Kota Palangka Raya, yang diharapkan dapat menghasilkan sasaran Pemerintahan yang bersih dan bebas KKN (good governance dan clean government) serta peningkatan kualitas pelayanan publik,” Kata Budhy.

Lebih lanjut, Budhy memohon dukungan dan doa guna mensukseskan pencanangan zona integritas WBK/WBBM, sehingga implementasinya mampu memenuhi harapan masyarakat, baik dari sisi objektivitas maupun akuntabilitas yang akan mendorong terciptanya suasana kondusif dalam mengembalikan hak masyarakat memperoleh pelayanan publik, keadilan dan kesejahteraan.

Berbagai langkah yang sudah di ambil diantaranya penataan halaman depan kantor beserta lokasi parkirnya.

Selain itu juga dilakukan penataan di dalam kantor semisalnya merubah ruang tunggu dan loket jauh lebih luas dan nyaman untuk tamu kedinasan dan atau masyarakat yang ingin berurusan ke kantor kami ini.

Baca Juga:  Kanwil Menkumham Kalteng Gelar Giat Konstek Ketahanan Pangan

Selanjutnya berkaitan dengan sumber daya manusia (SDM) terutama di bagian loket atau kasir kedepan akan dilakukan pelatihan agar mampu melayani dengan semakin baik di masa mendatang.

” Baik secara fisik dan SDM nya kami dari BPN Kota Palangka Raya akan memaksimalkan kan perbaikan perbaikan agar WBK bisa kita dapatkan pula,” Pungkas Y. Budhy S.

Yohanes Eka Irawanto, SE
Dibaca 18 kali.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top