BARABAI, SuaraKalimantan.com – Pasca bencana banjir yang melanda Hulu Sungai Tengah dua pekan lalu menyisakan tumpukan sampah di kota Barabai.
Anggota Kodim 1002/Barabai bersama Bhabinkamtibmas Polres HST melaksanakan gotong royong pembersihan sampah di 6 kelurahan di kecamatan Barabai. Rabu (03/02/2021).
Seperti dijelaskan oleh camat Barabai Zainuddin.S.Sos, bahwa banjir yang melanda Hulu Sungai Tengah khususnya Kecamatan Barabai beberapa waktu lalu menyisakan tumpukan sampah lebih dari 10 ton.
Hari ini kita bekerjasama dengan TNI-Polri dan aparat pemerintahan kecamatan dan kelurahan serta dinas lingkungan hidup Kab. Hulu Sungai Tengah, melaksanakan gotong royong pembersihan sampah-sampah yang tersebar di 6 kelurahan. yaitu Kelurahan Barabai Darat, Kelurahan Barabai Timur, Kelurahan Barabai Selatan, Kelurahan Barabai Utara, Kelurahan Barat dan Kelurahan Bukat.”terangnya.
Sementara itu Danramil 1002-06/Barabai Kapten Inf Rudi Hartono saat memimpin anggota melaksanakan gotong royong pembersihan pasca banjir menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepdulian TNI-AD dalam membantu pemerintah daerah penanganan masalah sampah pasca bencana banjir.”ucapnya.
Kami akan selalu siap membantu dan bersinergi dengan seluruh elemen dan komponen bangsa lainnya dalam penanganan pasca bencana yang melanda Hulu Sungai Tengah.”pungkasnya.(pendim1002)
Editorial : M. Hatim Darmawi
Redaksi, SuaraKalimantan.com