SuaraKalimantan.Com – Jakarta. Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) AL’AALMUL fadhil al’aalimul ‘allaamah al’arif billah Assyaikh Alhajj Alhabib Muhammad Rizieq bin Hussein Shihab, Lc., M.A., DPMSS. mengajak para pendukung dan simpatisannya untuk melakukan revolusi akhlaq mulai hari ini, Selasa (10/11/2020).
Ajakan itu disampaikan Habib Rizieq Shihab di lingkungan tempat tinggalnya di Jalan Petamburan III, Jakarta Pusat, Selasa (10/11/2020), tidak lama setelah ia kembali dari Makkah, Arab Saudi.
“Kepulangan saya kali ini, Saudara, tidak lain, tidak bukan, saya menyerukan dan mengajak kepada semua ummat Islam Indonesia, ayo sama-sama revolusi akhlak. Setuju?” kata Habib Rizieq Shihab.
“Setuju…!” sahut ribuan pendukung dan simpatisan Habib Rizieq Shihab yang memadati kediamannya, dan menyanyikan yel-yel agar revolusi akhlaq segera dijalankan.
Habib Rizieq Shihab menjelaskan, revolusi akhlak bertujuan untuk menyelamatkan NKRI, dan dimulai dengan hijrah dari perbuatan maksiat ke perbuatan yang lebih taat akan aturan agama.
“Karena itu, kepada umat Islam, mulai hari ini sudah revolusi akhlak dan semua yang tidak taat harus menjadi taat. Setuju?” tanya Habib Rizieq Shihab lagi
“Setuju…!” jawab para pendukung dan simpatisan Habib Rizieq Shihab.
Habib Rizieq Shihab mengajak pendukung dan simpatisannya agar mereka hijrah dari perbuatan buruk ke perbuatan baik, dan mengajak untuk mengganyang segala kezaliman dan korupsi.
“Hijrah dari perbuatan buruk ke perbuatan baik! Kita ganyang segala kezaliman. Kita lawan segala korupsi,” tuturnya. lawan segala korupsi,” katanya.
Habib Rizieq Shihab tiba di Bandara Soekarno-Hatta dari Jeddah, Arab Saudi, dengan pesawat Saudi Airlines, pada Selasa (10/11/2020) pagi dengaj disambut ratusan ribu, bahkan ada yang mengatakan jutaan pendukung dan simpatisannya.
Dari Bandara Soekarno-Hatta, Habib Rizieq Shihab langsung ke kediamannya di Petamburan.
Sekretaris Umum FPI Munarman menjelaskan, revolusi akhlak yang diusung Habib Rizieq Shihab berbeda dengan revolusi mental yang digaungkan Presiden Jokowi, namun menegaskan bahwa revolusi akhlak gagasan Habib Rizieq Shihab akan menggantikan revolusi mental ala Jokowi yang gagal.
“Revolusi mental telah gagal karena tak berlandaskan Alquran dan sunah,” katanya.
#Revolusi akhlak
#Habib Rizieq pulang
#Habib Rizieq Shihab