SUAKA – KOTABARU. Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis S.Sos bersama Sekdakab Kotabaru Drs H. Said Akhmad MM, menggelar rapat koordinasi lintas sektor yang pengambil kebijakan disetiap instansi masing – masing untuk membahas percepatan penanganan virus Corona atau Covid-19, rapat digelar digedung Paris berantai Kotabaru. Rabu (01/4/2020).
Dalam rapat yang digelar tim gugus tugas percepatan penanganan covid-19 akan di gelontorkan dana penanggulangan covid-19 baik di dinas kesehatan dan termasuk RSUD Pangeran Jaya Sumitra Kotabaru untuk mendanai kegiatan penanganan covid-19.
Syairi Mukhlis selaku Ketua DPRD Kotabaru. mengatakan” bahwa kami bersama Pemkab kotabaru melaksanakan pantauan pos jaga covid-19 di daerah perbatasan di kecamatan Sengayam.
“Dalam rapat percepatan penanganan virus corona juga menanyakan mengenai standarisasi penanganan virus corona”
Mengenai dana pencegahan dan penanganan covid-19, DPRD Kotabaru sangat mensupport dan mendukung.
Syairi juga berharap,”Agar pihak perusahaan jangan ada melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) apalagi saat sekarang ini, yang sangat berdampak akibat adanya wabah virus corona. Tandasnya (wan/dam).