SUAKA – KOTABARU. Bangunan pasar Kemakmuran blok B dan F, kini sudah selesai dikerjakan dan pedagang sudah tidak sabar lagi untuk menempatinya.
Namun ada beberapa bangunan yang masih belum selesai diantaranya keramik lantai untuk segera penyelesaian pekerjaanya supaya dapat segera ditempati pedagang.
Sementara itu,bupati H Sayed Jafar bersama pegawai pasar membantu melakukan gotong royong dilokasi pasar blok B dan F, untuk membersihkan sisa sisa puing bongkaran bangunan pasar,supaya kelihatan tertata rapi. Jum’at (20/3/2020).
Untuk melakukan penyelesaian sisa bangunan pasar blok B dan blok F, yang belum selesai dikerjakan, ungkap bupati Kotabaru H Sayed Jafar, saya rela merogoh kantung sendiri untuk sementara membantu penyelesaian keramik bangunan pasar, sementara bupati juga berharap pedagang supaya sabar menunggu penyelesaian bangunan untuk segera bisa menempati berdagang.Kata bupati kepada para awak media dilokasi blok B dan F. Komplek pasar kemakmuran Kotabaru.
“Bupati H.Sayed Ja’far lebih lanjut mengatakan, kalau kita menunggu dana anggaran APBD mungkin agak terlalu lama, tapi pedagang tidak segera bisa menempatinya, begitu pula anggaran APBD perubahan, sedangkan pedagang mengharap untuk segera ingin menempatinya, apalagi hendak masuk bulan suci ramadhan”.
Dengan itu, harus mengambil sikap demi masyarakat yang mencari reski, dengan cara satu – satunya harus dibantu dana talangan pribadi bupati. agar segera selesai dalam pertengahan bulan April sudah selesai di kerjakan dan begitu masuk bulan ramadhan pedagang sudah bisa menempati berjualan. Papar Bupati H.Sayed Ja’far.
H.Lukman, salah satu pemilik toko yang ada di blok B mengatakan, bahwa kami sangat berterima kasih kepada Bupati Kotabaru yang rela merogoh kantung sendiri akibat dana APBD belum ada, walaupun apa yang disampaikan bupati kalau menunggu dana perubahan sudah pasti tidak bisa digunakan berdagang. sedangkan kami pedagang sudah tidak sabar lagi segera menempatinya untuk berjualan.
“Untung suara kami di dengar, kalau tidak, mungkin sudah kami menempati Tampa bekeramik karena bulan suci Ramadhan sudah dekat, sedangkan bulan puasa, banyak masyarakat yang akan belanja”. Tuturnya.
Di tempat sama, Kepala Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan Kotabaru, Mahyudiansyah menyampaikan, bangunan yang terdata sekitar 374 pedagang yang akan kembali menempati kios mereka yakni blok B dan F, dengan ukuran 2×3 meter.
Dalam Minggu ini akan segera dikerjakan keramiknya dan mengenai pemasangan instalasi listrik tinggal menghitung hari saja, sudah selesai.
“Jadi kita menghimbau para pedagang supaya tidak berjualan di sekitar lokasi bangunan pasar blok B dan F agar kelihatan indah serta tertata-tata rapi dan nantinya akan di seterilkan agar tidak kumuh. Sedangkan untuk drainase dan jalan akan dianggarkan tahun depan”. Pungkas Mahyudiansyah. (wan/dam)