KOTABARU, Suarakalimantan.com – Disela Kegiatan pelaksanaan TMMD di Desa Subur Makmur Kecamatan Pulau Laut Barat Kabupaten Kotabaru, dua anggota Satgas TMMD Kodim 1004 Kotabaru, Kopda Sukur dan Koptu Haryono, mengajak anak – anak Desa Subur Makmur bermain tradisional blaksodor.
Permainan blaksodor salah satu permainan tradisional untuk anak anak yang mana sebagian besar anak anak sekarang belum mengenal permainan tradisional tersebut, padahal permainan tersebut merupakan permainan sejak lama , termasuk permainan kami sejak kecil, Ungkap Kopda Sukur kepada Media Suara kalimantan.Com.Selasa (23/07/2019).
di waktu sela kegiatan istirahat Kopda Sukur dan Kopda Haryono,mengajak anak – anak bermain trasional blaksodor sekalian untuk memperkenalkan permainan kepada anak anak agar tahu bahwa ternyata blaksodor merupakan permainan Tradisional.
Dalam permainan ini bila salah satu anak salah dalam menyebutkan nama hewan maka anak tersebut harus menyodor teman – temannya sampai kena, jelas Sukur.
Permainan semakin menarik ketika kopda Sukur menjadi penyodor anak – anak, padahal beliau sendiri yang mengenalkan permainan tersebut kepada anak – anak desa Subur Makmur, apakah karena udah lupa atau sengaja sehingga setiap menyebutkan nama hewan yang diawali dengan hurup U selalu bingung. (wan/dam)