Kotabaru,Suarakalimantan.com – Paguyuban Sosial marga Tionghua Indonesia PSMTI mengelar baksos donor darah pelaksanaan
di ruang UTD ( Unit Transfusi Darah ) RSUD Kotabaru, Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru Kalimantan Selatan. Minggu (26/05/19).
Pelaksanaan donor darah dibantu perawat Rumah sakit dan didampingi salah seorang Dokter.
Saat ditemui oleh awak media ini, Ketua Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI ) Kotabaru Jeffry Anggara didampingi Dr. Robert, mengatakan, ini merupakan program PSMTI yang mana warga Tionghua berperan serta bagaimana kita secara nyata berkiprah dijadikan suatu kegiatan bakti sosial donor darah ini khusus nya di Kabupaten Kotabaru.
Dalam susana dibulan Suci Ramadhan yang penuh berkah ini, dengan keterbatasan pasokan stok darah. Kami PSMTI secara spontan berinisiatif mau mendonorkan darahnya merupakan sifatnya bermanfaat sekali untuk membantu bagi yang membutuhkan Asupan Darah, Untuk sementara bagi pendonor darah mendaptarkan diri sebanyak 55 orang.
“Saya berharap kegiatan bakti sosial donor darah yang di selenggarakan PSMTI kedepannya berjalan terus dan mudah-mudahan ini akan membantu bagi warga masyarakat kotabaru tentunya. Pungkasnya (Yans/dam).