Gambar : Keluarga Rudy Resnawan (Wagub Kalsel)
SUAKA – BANJARMASIN. Innalillahi Wa Inna Ilahi Rajiun, Perempuan kelahiran di Pangkalan Bun 10 Agustus 1973 ini, yakni Hj. Rosdiawati Rudy Resnawan meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangun Kusumo Jakarta Pusat, Kamis sekitar pukul 21:15 WIB. Almarhumah akan di sholatkan di Masjid Agung Al-Munawwarah jalan Trikora Banjarbaru dan akan dimakamkan di Pemakaman Umum Guntung Lua Guntung Payung Kota Banjarbaru seusai Sholat Jum’at sekitar jam 14:00 Wita.
Kematian adalah sesuatu yang pasti menimpa siapapun manusia di dunia ini, yang mukminnya ataupun yang munafik atau yang kafirnya, ulamanya ataupun kaum awamnya, lelaki ataupun perempuannya, yang mudanya ataupun yang tuanya, kaum kayanya ataupun miskinnya, golongan pejabat ataupun rakyat jelatanya dan selainnya, niscaya mereka semuanya akan mengalami kematian.
Hal inipun didukung oleh beberapa dalil sebagai berikut dibawah ini :
تَبَارَكَ الَّذِى بِيَدِهِ اْلمـُلْكُ وَ هُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ الَّذِى خَلَقَ اْلـمَوْتَ وَ اْلحَيَاةَ لِيَبْلُوَكُمْ أَيُّكُمْ أَحْسَنُ عَمَلًا وَ هُوَ اْلعَزِيزُ اْلغَفُورُ
Maha berkah Allah, yang di tangan-Nyalah segala kerajaan, dan Dia Maha kuasa atas segala sesuatu. Yang menciptakan mati dan hidup, supaya Dia menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya. Dan Dia Maha perkasa lagi Maha pengampun. [QS. Al-Mulk/ 67: 1-2].
Kematian tersebut merupakan sesuatu yang dipastikan akan di alami oleh setiap makhluk hidup didunia ini sebagaimana Allah pernah memberikan kehidupan kepadanya. Sebab setiap yang memiliki jiwa atau nyawa niscaya akan merasakan kematian, meskipun ia berusaha dengan maksimal dan optimal untuk selalu menjauhi dan menghindarinya. Kendatipun ia berada di dalam benteng yang kokoh yang tak mudah dihancurkan oleh senjata canggih apapun yang dijumpai di muka bumi, bungker kokoh yang keberadaannya sangat tersembunyi, istana megah yang diawasi oleh ribuan penjaga perkasa tak tertandingi namun tetap kematian itu akan datang menemui dan menghampirinya. Hal ini berdasarkan beberapa dalil berikut ini,
وَ مَا جَعَلْنَا لِبَشَرٍ مِّن قَبْلِكَ اْلخُلْدَ أَفَإِين مِّتَّ فَهُمُ اْلخَالِدُونَ
Kami tidak menjadikan hidup abadi bagi seorang manusiapun sebelum kamu (Muhammad). Maka jikalau kamu mati, apakah mereka akan kekal?. [QS al-Anbiya’/21: 34].
كُلُّ نَفْسٍ ذَآئِقَةُ اْلمـَوْتِ
Setiap yang berjiwa akan merasakan mati. [QS. Ali Imran/3: 185, al-Anbiya’/21: 35 dan al-Ankabut/29: 57].
مَا تَسْبِقُ مِنْ أُمَّةٍ أَجَلَهَا وَ مَا يَسْتَئْخِرُونَ
Tidak ada suatu umatpun yang dapat mendahului ajalnya, dan tidak (pula) dapat mengundurkan(nya). [QS al-Hijr/ 15: 5].
قُلْ إِنَّ اْلمـَوْتَ الَّذِي تَفِرُّونَ مِنْهُ فَإِنَّهُ مُلَاقِيكُمْ ثُمَّ تُرَدُّونَ إِلَى عَالِمِ اْلغَيْبِ وَ الشَّهَادَةِ فَيُنَبِّئُكَمْ بِمَا كُنتُمْ تَعْلَمُونَ
Katakanlah, Sesungguhnya kematian yang kalian lari darinya, sesungguhnya kematian itu akan menemui kalian, kemudian kalian akan dikembalikan kepada Allah, Yang mengetahui keghaiban dan yang nyata. Lalu Ia akan beritakan kepada kalian apa yang kalian telah kerjakan. [QS. Al-Jumu’ah/62: 8].
أَيْنَمَا تَكُونُوا يُدْرِككُّمُ اْلمـَوْتُ وَ لَوْ كُنتُمْ فِى بُرُوجٍ مُّشَيَّدَةٍ
Di mana saja kamu berada, kematian akan mendapatkan kamu, kendatipun kamu berada di dalam benteng yang tinggi lagi kokoh. [QS. An-Nisa’/ 4: 78].
Dan masih banyak lagi ayat-ayat yang di dalam Al-Qur’an yang menjelaskan tentang kematian. Karena setiap yang berjiwa akan merasakan kematian. Karena keabadian itu hanya ada di hari kiamat kelak, di dalam surga dengan segala kenikmatannya atau di dalam neraka dengan segala kesengsaraanya.
Segenap keluarga besar Lembaga Kerukunan Masyarakat Kalimantan (LEKEM KALIMANTAN), mengucapkan belangsengkawa yang mendalam atas meninggalnya Hj Rosdiawaty binti Bachrani Darman, istri tercinta Wakil Gubernur Kalsel H Rudy Resnawan di RSCM Kencana Jakarta Pusat sekitar pukul 22.15 WIB, Kamis (malam Jum’at) 7 Juni 2018.
“Semoga almarhumah mendapat tempat termulia di sisi Nya Allah SWT. Amin…” dari Aspihani Ideris (Direktur Eksekutif LEKEM KALIMANTAN) dan Abdul Sani (Sekretaris Jenderal LEKEM KALIMANTAN) serta Gusti Rizali Noor (Bendahara Umum LEKEM KALIMANTAN).
Ucapan belasungkawa pun bermunculan di Group WhatsApp www.suarakalimantan.com diantaranya adalah dari:
Dari Fauzi Noor: Ulun dan seluruh keluarga besar LSM koalisi lintas kalimantan selatan mengucapkan turut berbelasungkawa atas wafatnya ibunda tercinta ibu ROSDEAWATI menghadap alhaaliq ALLAH swt semoga almarhum mendapatkan ketengan dialam baka dengan keadaan khusnol h
Khatimah aamin yarabbal aalamin
Dari Irianto alias Bagas: Semoga amal ibadah istri wagub di trima alloh swt Amien
Dari Aspul Anwar: Innaa lillaahi Wainnaa
Ilaihi Rooji’uun .
Ulun Pribdi Ngucpkan
Turut Belasungkawa ats
Wptx Ibu ROSDEAWATI/
Istri dri Wagub Kal Sel
Bp Rudy Resnawan.
Smoga Almarhum mndpt
kan dri ALLAH SWT……
Khusnul Khotimah…….
di Alam Baka.
Amien Allah Huma Amin???
Dari Eko Purwanto: Innalillahi wa inna ilaihi rojiun.
Semoga bu Dhea diampuni segala salah khilaf, diterima segala amal ibadahnya dan ditempatkan di tempat yang mulia disisi Allah Swt, ….. aamien.
Untuk seluruh keluarga, semoga diberikan kesabaran dalam menerima ketentuan Allah Swt ini.
Dari Hasnida Savitri: Innalillahi wa inna ilaihi rooji’uun… Semoga almh mendpt rahmat dan ampunan, serta keluarga Ikhlas menerima coba an dr Allah SWT. Kami sekeluarga turut berduka cita sedalam dalam nya.. Selamat jalan bunda cantik ?????
Dari Fatih Julian: Innalilahi wa Inna ilaihi Raji’un telah berpulang ke Rahmatullah ibu Dhea Rosidawaty ibu wagub istri dari Pa Rudy Resnawan sekitar jam 21.15 di RSCM Jakarta semoga Almarhumah mendapat tempat yang layak disisi Allah SWT dan keluarga yg ditinggalkan untuk tetap tabah dan selalu mendo’akan kebaikan bagi almarhum Amien ?
Dari Darma Jaya: Ass Innalillahi wir…telah berpulang ke rahmatullah Ibu Hj. Rosdeawati Rudy Resnawan pada malam ini pukul sekitar 10.40 menit..
Dari Aslam: Innalillahi wa inna ilaihi rooji’uun…telah berpulang ke rakhmatullah ibu Dea (ibu wagub kita) jam 22.25 wita/21.25 wib di RSCM.
Mohon doa gasan sidin…smg mndapat rakhmat di sisi Allah SWT
Innalillahi wainnailaihirojiun…telah berpulang ke rahmatullah Ibu Hj. Rosdeawati Rudy Resnawan pada malam ini pukul sekitar 10.40 menit..
Dari Anang Rosadi: Innalillah… Turut berduka cita yg sedalamnya, semoga dilapangkan jalan dan tabah yg ditinggalkan aminn… Wasswrwb..
Dari Hizzas Yamani: Assalamualaikum Wr. Wb…
Kabar Duka
Inalillahi wainnailaihi rojiun…
Semoga almarhumah diampuni segala dosanya, diterima segala amal ibadahnya… Aamiin Yaa Rabbal Alamiin… Alfatihah… ???
Dari Ahmad Hendra: Walaikum Salam, semoga husnul khotimah , aamiin ya Allah.
Info HUMAS PROV KALSEL :
Jenazah Ibu Rosdiawati,rencananya diterbangkan dari jakarta Hari Jum’at 8 Juni 2018. pakai Lion Air jam 07.20 wib, kemudian setelah mendarat di bandara Syamsudin Noor jenazah di bawa ke Masjid Agung Al-Munawwarah Banjarbaru, kemudian baru dibawa ke rumah. Dan rencana dimakamkan di Pemakaman Umum Guntung Lua Guntung Payung Kota Banjarbaru, sekian informasi sementara.
Dari Kastalani Ideris: Semoga Almarhum Khusnul Khatimah dan keluarga yang ditinggalkan tabah serta ikhlas menerima kepergian almarhumah Ibu Rosdiawati. (TIM)