suarakalimantan.com; Banjarmasin | PASANGAN Balon (Bakal Calon) Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin Anang Misran Bersama Aspihani Ideris, mulai menggalang dukungan ke sejumlah tokoh masyarakat Kota Banjarmasin, seperti hari ini ia melaksanakan sebuah pertemuan dengan seorang tokoh masyarakat, sebut saja Haji Suriansyah, Ketua Kerukunan Persatuan Warga Terminal Km 6 di Inul Cafe, Banjarmasin. Rabu, (01/05/2024).
Pertemuan tersebut membahas tentang strategi proses pencalonan dan pemenangan pasangan yang berjargon “Radja AA Nih, Mantap !!!” dalam menghadapi pemilihan kepala daerah di Kota Banjarmasin 2024 mendatang ini.
“Saya siap menjadi tim pemenangan Anang – Aspihani ini,” kata Haji Suriansyah, Rabu (01/05/2024) kepada sejumlah wartawan di Inul Cafe Banjarmasin.
Suri pun, sebutan akrab Haji Suriansyah, menyatakan, dirinya bersama koleganya siap berdiri di garda depan untuk memenangkan pasangan Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin dengan jargon Radja AA Nih Mantap !!!! ini.
“Saatnya aktivis LSM Kalsel ikut berkompetisi di Pilwalkot Banjarmasin ini, kalah menang itu adalah takdir ilahi, kita harus gentleman ikut bertarung,” tegasnya.
Ia pun mengharapkan dalam mengikuti kompetisi pilwalkot ini pasangan Radja AA Nih Mantap !!!! ini jangan sampai mundur dan patah semangat sebelum bertarung, tegasnya.
Didampingi Aspihani Ideris, bakal calon Walikota Banjarmasin, Anang Misran menyampaikan Terimakasih atas dukungan tokoh terkemuka terminal Pal 6 Banjarmasin.
“Saya sangat kenal baik dengan kanda Suri, kalau urusan memberikan dukungan beliau itu tidak asal-asalan, terimakasih banyak kanda atas dukungannya,” ucap Anang Bidik panggilan akrabnya Anang Misran saat di wawancarai sejumlah wartawan, Rabu (01/05/2024) di Inul Cafe Banjarmasin. (Bhany)