SUAKA – KOTABARU. Kotabaru FC
Kembali memenangkan pertandingan melawan PB Talenta Banua Banjar skor 2:1 pada permainan kedua pada hari Rabu (15/11/2023) di stadion Bamega Kotabaru, setelah sebelumnya Kotabaru FC menghajar PB Persepan Pagatan Tanbu skor 3:0.
Kemenangan Kotabaru FC dua kali berturut – turut di Kandang sendiri, maka sudah dipastikan lolos 6 besar dalam kompetisi liga 3 ASPROP PSSI Kalsel 2023 dengan nilai poin 9.
Manajer Kotabaru FC, Fahrul Amin mengatakan, bergulirnya pertandingan kompetisi liga 3 ASPROP PSSI 2023, Kotabaru FC sudah dua kali bermain dikandang sendiri dan keduanya dimenangkan oleh Kotabaru FC.Rabu (15/11/2023).
Kita patut bangga kepada anak – anak Kotabaru FC yang bermain melawan PB Talenta Banua Banjar walaupun dibabak pertama sempat ketinggalan 1:0 sampai pluit akhir babak pertama selesai.
Begitu masuk babak kedua, anak – anak asuhan kita mulai pola permainan berubah dan mendapat hadiah pinalti dan tidak disia – siakan, sehingga berubah kedudukan menjadi 1:1,selang beberapa menit kemudian kembali pemain Kotabaru FC mencetak 1 goal ke gawang PB Talenta Banua Banjar, sehingga kemenangan ditangan Kotabaru FC.
Dengan Kemenangan ini, saya yakin anak – anak akan semakin semangat untuk berlatih supaya permainan dikandang sendiri kembali meraih poin kemenangan.
“Saya berharap pemain selalu dalam kondisi fit, karena sistem kompetisi ini masih memainkan laga kandang tandang (Home Away),” pintanya. (wan/dam)