IOF Banjarmasin Bawa Misi Kemanusiaan di Murung Batu Laba Aranio

IOF membawa misi kemanusiaan dengan berbagi kasih pada warga dan bersilaturahmi (foto Rian, 30/09/2023)

Sekretaris IOF Banjarmasin Alfian Noor Sungkono Lakukan Kegiatan Kemanusiaan Dengan Berbagi Sembako Di Desa Murung Batu Laba Aranio Kalimantan Selatan

Martapura; suarakalimantan.com |SEBUAH Organisasi besar di Kalimantan Selatan IOF saat ini peduli pada masyarakat Murung Batu Laba guna mempromosikan Wisata setempat.

Tak hanya berkunjung dengan mobil yang ada ke desa-desa namun IOF membawa misi kemanusiaan dengan berbagi kasih pada warga dan bersilaturahmi.



“Ngumpul Bareng Offroader Kalsel” yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 30 September 2023. Kegiatan ini berlokasi di wisata Murung Batu Laba, Desa Sungai Luar, Kecamatan Aranio, Kabupaten Banjar.

Salah satu kegiatan yang dilakukan dalam silaturahmi ini adalah Bakti Sosial IOF Pengda Kalimantan Selatan dan IMI Pengprov Kalsel bekerja sama dengan Offroader Kalsel.

Alfian Noor Sungkono dengan Organisasinya IOF Kalsel telah menyalurkan bantuan kepada Masjid Desa Sungai Luar dan masyarakat setempat yang membutuhkan, dan salah satu warga menyampaikan pada awak media sangat berterima kasih dan bersyukur atas partisipasi dari Organisasi yang sudah berbagi pada kami semoga dengan bantuan ini kami berdoa pada Tuhan bahwa organisasi ini kedepannya semakin sukses tegas salah satu warga setempat.

Bantuan yang disalurkan berupa keperluan dan perlengkapan sholat, serta peralatan untuk air wudhu di masjid. Selain itu, juga disediakan 100 paket sembako untuk masyarakat.


Kegiatan bakti sosial ini diterima langsung oleh Kepala Desa/Pembakal Sungai Luar, pengurus masjid, tokoh masyarakat, dan seluruh warga penerima bantuan paket sembako.

Pengurus masjid juga menyampaikan pada awak media dengan adanya bantuan ini Semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya, dan diharapkan mendapatkan berkah dari Allah SWT. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mempromosikan wisata Murung Batu Laba sebagai destinasi yang menarik tegas Sekertaris IOF Kalsel pada awak media

Setelah kegiatan tersebut di lakukan di lanjutkan dengan camping bersama sembari menikmati indahnya pemandangan tempat wisata Murung Batu Laba Tutup Alfian pada wartawan.

rian

Baca Juga:  Polres Tapin Giat Operasi Lilin Intan 2019 Sambut Natal Tahun Baru
Dibaca 64 kali.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top