Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru, Selesainya Jalan Sepenjang 2 Km, Mobilisasi Masyarakat Lancar

SUAKA – KOTABARU. Kedatangan tim meninjau kegiatan TMMD ke-116, di bumi Sai’jaan, Ketua DPRD kabupaten Kotabaru Syairi Mukhlis menyambut baik kedatangan tim pengawasan dan evaluasi di Desa Plajaubaru, Kelumpang Hilir, Rabu (31/5/2023).

Menurut ketua DPRD kabupaten Kotabaru Syairi Mukhlis, mengatakan,” dengan kedatangan kunjungan ketua tim Wasev, Letnan Jenderal TNI Ignatius Yogo Triyono, kita patut bangga untuk memastikan program TMMD berjalan dengan baik.

Saya berharap, dengan kegiatan TMMD bisa terus berlanjut karena bisa dirasakan manfaat oleh masyarakat.

Kegiatan TMMD ke-116 lebih fokus memperbaiki jalan antar dua desa yakni desa plajau baru menuju desa pulau panci, kecamatan kelumpang hilir, sepanjang 2 Km.

“Selesainya pembangunan jalan tersebut, maka mobilisasi masyarakat bisa berjalan lancar,” tandasnya.(wan/dam)

Dibaca 7 kali.
Baca Juga:  Marak Beredar, GPI BAKAL Laporkan Rokok Diduga Ilegal Ke Dirjend Bea Cukai dan KPK

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top