Pasca Banjir, Kompol Sofyan S.l.K Langsung Kelokasi Warga Bagi Sembako

SUAKA – KOTABARU. Pasca banjir yang terjadi. Kamis (28/7/2022) di beberapa titik seperti kawasan perkantoran, tempat sekolah dan kawasan rumah warga juga ikut terendam air.

Terendamnya rumah warga akibat banjir, sempat membuat warga panik walaupun hanya beberapa menit air langsung surut.

Kepanikan warga disebabkan karena barang elektronik, lemari pakaian dan tempat tidur mereka terendam yang tidak sempat di selamatkan.

Atas kejadian banjir ini. Polres Kotabaru langsung perihatin dan peduli dengan membagikan sembako kepada warga terdampak banjir.

Kapolres Kotabaru AKBP M Gafur Aditya Siregar S.l.k, melalui Wakapolres Kompol Sofyan S.l.k, dengan terjadinya banjir dibeberapa kawasan Kotabaru, kami jajaran polres Kotabaru langsung turun kepada warga untuk membagikan sembako paling tidak dapat meringankan beban mereka pasca banjir. Jumat (29/7/2022).

“Wilayah yang terdampak banjir Polres Kotabaru menginstruksikan kepada seluruh Polsek agar dapat membantu masyarakat akibat banjir tersebut,” tegasnya.

Selain itu, dalam rangka Hari Ulang Tahun Polwan Ke-74 juga ikut peduli dan perihatin atas kejadian banjir melanda masyarakat.

“Akibat banjir tersebut, Polwan Polres Kotabaru langsung turun kelokasi untuk mendatangi rumah – rumah warga dengan membagikan sembako,” ujar Wakapolres Kotabaru. (wan/dam)

Dibaca 27 kali.
Baca Juga:  Mantap Desus 88 Amankan Tiga Orang Terduga Teroris Di Kalteng

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top