SUAKA – KOTABARU. Bintara polisi yang baru lulus sebanyak 58 orang terbagi 45 orang putra putri daerah Kotabaru dan sisanya dari daerah yang ada di kalimantan selatan.
Dari 45 anggota bintara polisi baru saja dilakukan pengukuhan yang digelar dihalaman pemkab Kotabaru pada hari Kamis (21/01/2022), dijalan pangeran indra kusuma negara kabupaten Kotabaru.
Ketua komisi II DPRD kabupaten Kotabaru dari Fraksi PDIP,Jerry Lumenta S.pd.K.MM, dalam sambutannya mengatakan,” Patut bangga kepada anggota bintara polisi yang pada hari ini dilakukan pengukuhan sebagai tradisi polisi yang baru lulus.”
“Selain pada orang tua yang patut bangga juga masyarakat kabupaten Kotabaru, dimana para Bintara Polisi lulus ini, nantinya akan bertugas dan melayani masyarakat Kotabaru,” ungkap sambutan Jerry Lumenta.
Lanjut sambutannya. Polres Kotabaru masih kekurangan personil polisi terutama di kecamatan sesuai hasil kunjungan di kecamatan.
Dimana polisi yang bertugas di polsek juga ditugaskan sebagai Bhabinkamtibmas di desa – desa.
Dengan lulusannya personil polisi, maka nantinya akan ditugaskan di polsek yang di seluruh kabupaten Kotabaru.
Pada pengukuhan lulusan bintara polisi ini dilakukan di kabupaten Kotabaru, karena dibiayai oleh anggaran APBD.
Saya berharap kepada bintara polisi yang lulus agar dapat pengayom masyarakat, pelindung masyarakat dan tunjukkan dedikasi sebagaimana polisi yang dibanggakan oleh masyarakat.
“Semoga pemerintah daerah tetap berlanjut untuk membiayai calon polisi dengan menggunakan dana anggaran APBD kabupaten Kotabaru agar Kouta bisa tercapai,” pintanya. (wan/dam)
Dibaca 90 kali.