Disdukcapil Serahkan 26 E-KTP Korban Kebakaran di Sungai Tabuk

Kadisdukcapil Banjar Azwar SH MSi

SuaraKalimantan.Com – Sungai Tabuk. DINAS Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Banjar Kalsel bergerak cepat dan tepat membantu dalam membuatkan E KTP pengganti bagi 26 warga Desa Sei Tabuk Keramat Kecamatan Sungai Tabuk Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan.

Data yang dapat dihimpun awak media ini Ke-26 warga yang mendapatkan E KTP pengganti tersebut adalah mereka korban kebakaran belasan rumah beberapa waktu lalu dimana mereka juga mengalami kehilangan dokumen kependudukan.

Saat itu E KTP pengganti diserahkan langsung oleh Kadisdukcapil Banjar Azwar SH MSi didamping Kasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil Disdukcapil Banjar Mitriyadi kepada perwakilan korban disaksikan Pembakal Sei Tabuk Keramat dan Camat Sungai Tabuk dan jajaran Muspika.

“Saya mewakili warga sangat gembira dan sangat berterima kasih atas inisiatif Disdukcapil Banjar yang cepat menggantikan E KTP warga kami yang terdampak kebakaran,” ujar Sofyan, Pambakal Sei Tabuk Keramat kepada sejumlah wartawan.

Dijelaskannya, beberapa waktu lalu 12 rumah warga kami terdiri dari 52 jiwa mendapat musibah kebakaran, dan salah satu dokumen penting ikut musnah, yakni E KTP juga terbakar. Dengan begitu, kata Sofyan setelah diberi E KTP pengganti, warga kami tidak perlu mendatangi kantor Dukcapil di Martapura untuk mengurusnya,” ungkapnya.

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Banjar Azwar SH MSi mengatakan gerak cepat pihaknya membuatkan E KTP pengganti tersebut tidak lepas dari peran aktif aparat desa yang mengkoordinasikan kepada kantor Dukcapil Banjar di Martapura.

“Alhamdulillah mereka cepat bergerak dan tentunya tidak lepas dari peran aktif aparatur desa yang segera berkoordinasi dengan pihak kami. Inilah yang diinginkan oleh Bupati Banjar agar ada sinergitas antar instansi pemerintahan demi mempermudah warga yang dilanda kesulitan apalagi mendapatkan musibah kebakaran seperti itu,” tukas laki-laki murah senyum ini. (red)

Baca Juga:  KODIM 1010 RANTAU;TMMD Bangun Jalan Desa Penghubung
Dibaca 60 kali.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top