Turut Lestarikan Lingkungan, Saipul Rahman Sumbang 5 Ribu Bibit Mangrove

Saipul Rahman saat di Desa Pulau Burung/Poto Istimewa

TANAH BUMBU – Peduli lingkungan Saipul Rahman, pengusaha Tanah Bumbu sumbangkan ratusan bibit pohon mangrove yang rencananya ditanam di Desa Pulau Burung, Kecamatan Simpang Empat.

Baco, warga Desa Pulau Burung kepada media ini mengatakan, selain program CSR dari PT. Maming Enam Sembilan, bibit mangrove juga berasal dari Seorang pengusaha yang menyumbangkan 5 ribu pohon.

“Pak Saipul Rahman, ikut berpartisipasi sumbang bibit mangrove, yang rencananya besok Senin (4/10) akan kami tanam,” ungkap Baco, Minggu (3/10/2021) malam.

Sementara Saipul Rahman, ketika dihubungi membenarkan ia telah ikut berpartisipasi dalam penanaman mangrove diwilayah Pulau Burung.

“Iya, saya bantu bibit bakau atau mangrove untuk ditanam warga di Pulau Burung,” ucapnya.

Penanaman bibit mangrove itu bertujuan untuk mengurangi abrasi dan membantu melestarikan ekosistem di kawasan pesisir Desa Pulau Burung.

Selaian itu, harap bang Saipul, penanaman mangrove tersebut dapat berlanjut, sehingga kedepannya dapat melestarikan lingkungan melalui penanaman bibit magrove.

“Untuk jangka panjang dapat memperluas kawasan obyek wisata dikawasan itu,” tandasnya. (barlis)

Dibaca 25 kali.
Baca Juga:  Mardani H. Maming Calon Terkuat Ketum BPP HIPMI Periode 2019-2022

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top