Polsek Pulau Laut Timur Tetap Melanjutkan Pencarian Hilangnya Nelayan Teluk Gosong, Belum Ditemukan

SUAKA – KOTABARU. Warga Nelayan Desa Teluk Gosong, Kecamatan Pulau Laut Timur, Kabupaten Kotabaru, Kalsel,di duga jatuh dari perahunya dan hilang.

Menurut Kapolres Kotabaru AKBP M Gafur Aditya Harisada Siregar melalui Kapolsek Pulau Laut Timur, IPTU Kuwat Santoso, di dampingi KBO Polairud IPDA Toto Sumaryono, kepada awak media mengatakan, Kronologis kejadian berawal Syahril alias Aril warga Nelayan RT. 5 Desa Teluk Gosong berangkat kelaut sore Jum’at (10/9/2021) sekitar jam 04.00 wita, (sore) dengan sendirian.

Korban di ketahui, setelah warga nelayan yang berangkat melaut pada hari Sabtu (11/9/2021) sekitar jam 09.00 wita,(siang), nelayan tersebut melihat kapal Aril yang berapung – apung di laut hampir tenggelam, diatas perahu tidak di temukan pemilik perahu tersebut.Sabtu (11/9/2021).

Nelayan yang melihat perahu Aril tidak ada orangnya, langsung tidak jadi melaut dan kembali mendarat dan melaporkan ke Rukun Tetangga (RT),dan beramai – ramai kelaut kembali untuk mencari korban tapi tidak juga ditemukan hanya perahunya dan alat tangkap serta ikan hasil yang sudah ditangkap diselamatkan.

Karena warga juga tidak menemukan maka kembali lagi mendarat
dan melaporkan kepada pihak Polsek Pulau Laut Timur sekitar pukul 10.00 Wita.

“Informasi pihak keluarga korban bahwa Syahril alias Aril memiliki riwayat penyakit Epilepsi atau penyakit Ayan”,ucap Kapolsek Kuwat.

Atas laporan masyarakat yang menimpa warga nelayan yang hilang di atas perahunya, maka langsung saya koordinasi kepada Polairud Kotabaru, pihak perusahaan untuk membantu pencarian korban, Koramil Pulau Laut Timur dan Basarnas Kotabaru.

Pencarian korban sudah dilakukan masyarakat nelayan sekitar Desa Teluk Gosong tapi belum juga ada titik terang keberadaan Korban.

” Pencarian masih tetap dilanjutkan oleh Polairud, Koramil dan Basarnas sampai sekarang korban belum juga ditemukan dan apabila korban belum ditemukan maka pencarian akan dilanjutkan besok pagi sampai waktu yang tidak di tentukan” tandasnya. (wan/dam)

Baca Juga:  Bupati Tapin Kembali Kunjungi Pameran Tapin Ekspo 2019
Dibaca 234 kali.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top