Sambut 10 Muharram, Pemkab Tanbu Dzikir dan Do’a Bersama

Poto Istimewa

 

SuaraKalimantan.com – Batulicin, Menyambut datangnya 10 Muharram 1943H Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Bumbu, bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Kementerian Agama Tanbu
menggelar Dzikir dan Doa bersama secara Virtual dari Kantor Bupati jalan Dharma Praja Batulicin, Kamis (19/8/2021).

Dzikir dan Do’a bersama dilaksanakan setelah selesai sholat Isa, yang sebelumnya dimulai dengan sholat Maghrib berjamaah, kemudian sholat sunah Taubat, Hajat dan sholat Isa berjamaah yang dipimpin oleh H. Kamaruddin kepala Yayasan Darul Azhar.

Rahmat Prapto Udoyo, Asisten Perekonomian dan Pembangunan dalam sambutan Bupati menyampaikan kegiatan ini guna lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT ditengah situasi pandemi ini.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mendoakan seluruh lapisan masyarakat Tanbu agar terhindar dari bala bencana khususnya virus Covid-19 yang sedang melanda,” Katanya.

Rahmat berharap, melalui kegiatan Dzikir dan Do’a bersama ini pula, mampu mewujudkan Bumi Bersujud sebagai Serambi Madinah. (Red)

Dibaca 107 kali.
Baca Juga:  Anggota DPRD Fraksi Partai Golkar Apresiasi Pemerintah Daerah Digelarnya Event Paralayang Dan Gantole

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top