Kejari Tanah Bumbu Gelar Vaksin Gratis Tahap Dua

Pelaksanaan Vaksin di Kejaksaan Negeri Tanah Bumbu/Poto Suaka

 

SuaraKalimantan.com – Batulicin, Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanah Bumbu bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Tanbu menggelar vaksinasi untuk warga masyarakat sekitar kelurahan Gunung Tinggi, Kecamatan Batulicin. Senin (16/8/2021) bertempat di Lapangan Futsal Kejari.

Kepala Kejaksaan Negeri Tanah bumbu M.Hamdan, S.H.,M.H. melalui Kasi Intel Kejari Tanbu Andi Akbar Subari, SH mengatakan Vaksinasi digelar dalam rangka Memperingati HUT RI ke 76 sehingga temanya merupakan “Vaksinasi Merah Putih”.

“Vaksin gratis yang kami Persiapkan sebanyak 400-an untuk warga umum, khususnya warga sekitar Gunung Tinggi,” kata Andi Akbar.

Nagita (22) warga Gunung Tinggi mengaku senang telah divaksin. Menurutnya, ia mengikuti vaksin karena ingin membantu program pemerintah dalam pencegahan penyebaran Covid-19.

“Biar kita sehat, dan meningkatkan daya tahan tubuh juga,” ujar Nagita.

Selian itu dia juga mengucapkan terimakasih kepada Kejaksaan Negeri Tanah Bumbu yang telah mengadakan vaksinasi secara gratis. Pungkasnya.

Pantauan media ini di lapangan, pelaksanaan vaksinasi tersebut diatur sangat ketat sesuai protokol kesehatan, yakni menghindari kerumunan.

Panitia menyediakan dua tempat tunggu dengan memasang tenda dan juga dilapangan futsal tempat digelarnya vaksin. (barlis)

Dibaca 32 kali.
Baca Juga:  LKP Mitra Insan Prima Kotabaru Kunjungi Pabrik PT ITP, Tbk Tarjun.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top