Polres Tanah Bumbu Salurkan Sembako Untuk Tukang Becak dan Sopir Angkot

Dokumentasi Penyaluran Bansos Berupa Paket Sembako/Poto Humas Res Tanbu

 

 

SUAKA – BATULICIN, Sebagai salah satu wujud bentuk kepedulian Polres Tanah Bumbu, salurkan bantuan 25 paket sembako dan beras kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.

Sasaran penerima bansos seperti tukang becak, tukang parkir, sopir angkutan pedesaan dan pedagang kecil.

Pembagian sembako diberikan langsung kepada mereka yang mangkal disekitar wilayah Kecamatan Simpang Empat dan sekitarnya.

Kapolres Tanah Bumbu AKBP Himawan Sutanto Saragih SH, SIK melalui Kabag Humas Res Tanbu AKP Made Rasa kepada media ini pada Selasa, (27/7/2021) mengatakan, ini bentuk kepedulian polres, guna meringankan beben masyarakat yang terdampak Pandemi covid-19

“Kami berharap dengan pembagian sembako ini semoga bermanfaat bagi masyarakat kurang mampu di tengah pandemi wabah Covid- 19, mari kita bersama- sama berdoa semoga kita semua terbebas dari wabah ini.” Pungkas Made. (Barlis)

Dibaca 24 kali.
Baca Juga:  Peduli Imbas COVID-19, Buya Al-Banjari Buka Donasi Lewat Yayasan Mahabbah

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top