SuaraKalimantan.com, MARTAPURA – Dua hari dampak musibah Bencana Alam Angin Puting Beliung merusak puluhan rumah milik warga Desa Penggalaman Kecamatan Martapura Barat Kabupaten Banjar, kini mulai dikerjakan oleh anggota TNI.
Dandim 1006/Banjar Letkol Inf Imam Muchtarom S.I.P kembali memastikan kelapangan melihat kondisi keadaan rumah warga desa Penggalamam. Minggu (13/6/2021).
Hujan lebat disertai angin kencang puting beliung menerjang rumah warga di desa Penggalamam Kecamatan Martapura Barat mulai kemarin sore kita sudah mendirikan Tenda Lapangan Dapur umum.
Melalui Peduli Bencana Alam Karya Bakti Sosial TNI personil Babinsa Kodim 1006/ Banjar kita kerahkan langsung pada hari ini juga membantu memperbaiki membersihkan puing-puing kayu dan seng yang berserakan.
Alhamdulillah Atas Ijin Bupati Banjar Jajaran Kodim 1006/Banjar Bersama Pemerintah di ijinkan menggelar Karya Bakti Sosial Korban Puting Beliung.
” tutup Dandim”
Bati Bakti TNI Sterdim 1006/Banjar Peltu Gunawan menuturkan sesuai arahan Komandan Kodim Banjar satuan Setingkat Peleton Personil Babinsa setiap hari jajaran Koramil membantu warga membersihkan dan memperbaiki rumah warga.
Karya Bakti Sosial TNI digelar diharapkan dapat membantu warga yang mengalami musibah tersebut .Sehingga perbaikan sebagian rumah yang rusak ringan agar masyarakat dapat segera menghuni rumahnya kembali,” ujarnya. (pendim 1006/Mtp)
Editorial : Muhammad Hatim