Babinsa Batu Benawa Pantau Vaksinasi Lansia Di Desa Binaan

SuaraKalimantan.com, BARABAI – Babinsa Koramil 1002-07/Batu Benawa Sertu Supiani mendampingi dan memantau kegiatan pemberian Vaksin sinovac kepada lansia oleh petugas medis Puskesmas Pagat bertempat di Posko PPKM Mikro desa Murung A kecamatan Batu Benawa Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST). Kamis (10/06).

Dalam kesempatan tersebut Babinsa Murung A Sertu Supiani  berpesan kepada warga yang akan di Vaksin agar tetap mematuhi protokol kesehatan yang sudah dianjurkan oleh pemerintah.

“Tetap disiplin dalam penerapan Protokol Kesehatan, mencuci tangan dengan sabun dengan air yang mengalir, menjaga jarak, memakai masker dan menghindari kerumunan serta mengurangi mobilisasi,” ucapnya.

“Semoga pandemi ini segera berakhir agar masyarakat bisa bekerja kembali seperti biasanya semoga ekonomi masyarakat bisa normal kembali. Kita harus tetap menjaga kesehatan dan tetap mematuhi protokol kesehatan,” harapnya. (pendim1002).

Editorial : Muhammad Hatim

Dibaca 14 kali.
Baca Juga:  Polri Duga Penyerang Mapolres Riau Adalah Teroris

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top