Pastikan Ketersediaan Pangan di Wilayah Simpang Empat Aman,Koramil 1022-01/Spe Pantau4 ke Lapangan

SuaraKalimantan.com, TANAH BUMBU – Memasuki pertengahan bulan Ramadhan dan menjelang hari lebaran Idul Fitri 1442 Hijriyah, pada umumnya kebutuhan bahan pokok masyarakat akan meningkat lebih dari biasanya.

Maka untuk mengantisipasi hal tersebut, Koramil 1022-01/Spe melakukan pemantauan ketersediaan bahan pokok di wilayah binaannya, Kamis (22/04/2021).

Pemantau yang dilakukan oleh Tim gabungan yang terdiri dari Koramil 1022-01/Spe, Satpol-PP, Kelurahan Batulicin, Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Tanah Bumbu dan Sub Denpom Batulicin tampak meyasar ke pertokoan dan pasar yang menjual bahan kebutuhan pokok (Sembako).

Komandan Kodim 1022/Tnb Letkol Cpn Rahmat Trianto melalui Komandan Rayon Militer 1022-01/Simpang Empat Kapten Inf Sahlan Nurdibyanto mengatakan “Tujuan dari pemantauan ini adalah diharapkan untuk mengetahui kondisi langsung di lapangan, sehingga apabila terjadi kelangkaan barang kebutuhan masyarakat dapat di ketahui lebih awal dan dapat di carikan solusi untuk mengatasi hal tersebut oleh Instansi terkait.” pungkasnya. (pendim 1022)

Editorial : Muhammad Hatim

Dibaca 78 kali.
Baca Juga:  HUT Bhayangkara Ke-76, Polres Kotabaru Salurkan 350 Paket Bantuan

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top