Joko Pitoyo, Silaturahmi Dengan Guru SDN Guntung Besar

Poto Istimewa.

 

SUAKA – PELAIHARI, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tanah Laut yang satu ini memang beda, cukup dengan di chat WhatsApp (Wa) oleh seorang warga nya, dia langsung turun cek ke lapangan.

Sosok tersebut adalah Joko Pitoyo atau yang lebih akrab dipanggil Jokopi, berawal dari Keluhan guru – guru di Sekolah Dasar Negeri Guntung Besar yang terletak di RT02/01 Kecamatan Pelaihari. Mereka mengeluhkan Sekolahan nya yang belum ada pagar nya.

Seorang Guru yang sudah mengajar di Sekolah tersebut Puluhan Tahun mengeluhkan, kalau tidak di pagar sering Ternak sapi masuk halaman sekolah, ada 6 lokal/kelas, namun keadaan nya pun sangat memperihatinkan. Pasalnya atap dipasang seadanya tanpa plapon,

“Ini pak kalau hujan sewaktu masih belum pandemi Covid-19, saat sedang belajar turun hujan terpaksa kami bubarkan belajarnya. Karena kalah dengan bunyi air yang jatuh di atap yang terbuat dari multiroof ini.” Papar guru yang enggan membuka indentitasnya.

Ia berharap mudah – mudahan dengan datangnya wakil rakyat ini, bisa terbantukan agar sekolah kami bisa segera diperhatikan.

Sementara itu, Joko Pitoyo Anggota DPRD Tala, dari fraksi partai Nasdem ketika bersilaturahmi dengan dewan guru, juga didampingi Kepala Desa, Wakil Ketua BPD Guntung Besar.

Politisi itu langsung memberikan solusi, Jokopi langsung menghubungi Kabid Dinas Pendidikan, melalui gawainya. Ia juga menyarankan untuk membuat sebuah proposal, “biar nanti kita kawal di DPRD Tala, intinya kita tetap akan usahakan pagar itu bisa terwujud,” ujar Jokopi.

Di tambahkan Jokopi kalau kegiatannya hari ini Sabtu, (27/3/2021) hanya semata mata ingin bersilaturahmi dengan pihak guru – guru di SDN Guntung Besar. (Antho)

Editor : barlis

Baca Juga:  Proses Kaderisasi Untuk Membentuk Kader Militan 
Dibaca 38 kali.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top