SUAKA – KOTABARU. Kabupaten Kotabaru dirundung duka dengan dua tokoh yang hampir waktu bersamaan tutup usia yaitu Mantan Bupati Kotabaru Dr.H. Irhami Ridjani Rais, S.Sos, M.Si, dan tokoh Ulama KH. Zailani Darmawan atau lebih dikenal Guru Aduy karena sakit.
Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar yang baru saja disahkan oleh KPU mengatakan kepada awak media hari ini turut mengucapkan belasungkawa atas wafatnya mantan Bupati Kotabaru H. Irhami Ridjani merupakan mantan Bupati Kotabaru yang menjabat periode 2010-2015.
Sementara juga Ulama KH. Zailani Darmawan, pengasuh Pondok Pesantren Daarus Salaam, Kotabaru tutup usia 70 tahun, di RS Ciputra Banjarmasin, pada Minggu (21/3/2021), sekitar pukul 23.55 WITA. Jenazah dimakamkan hari ini, di alkah pribadi samping rumah almarhum, Kotabaru Hilir.
Atas berpulangnya ke dua tokoh ini, kita sangat merasa kehilangan.tapi mari kita jadikan Suritauladan buat kita semua.
“Kita turut berduka cita atas berpulang ke rahmatullah dua tokoh besar di Kabupaten Kotabaru, tentu kita semua warga Kotabaru merasa sangat kehilangan kepergian dua tokoh besar ini,” kata bupati Kotabaru. Senin (22/3/2021).
Mari kita bersama – sama mendoakan semoga beliau khusnul khotimah diterima dan diberikan tempat sebaik baiknya disisi Allah SWT.
Terima kasih yang sebesar – besarnya atas sumbangsih dan jasa selama beliau berkarya di Kotabaru.
Tentu banyak yang dapat kita petik dan kita ambil dan pelajari bersama dari ulama kita guru Zailani Darmawan. Kemudian pada bapak Irhami Ridzani tentu luar biasa sumbangsih dan jasa beliau selama satu periode memimpin Kotabaru.
“Selamat jalan kedua tokoh Kotabaru, Semoga amal ibadah diterima oleh Allah SWT Amin” Imbuhnya (wan/dam)