PELAIHARI, suarakalimantan.com – Pemerintah Desa Bukit Mulia Kecamatan Kintap Kabupaten Tanah Laut disinyalir tutup telinga, pasalnya tak menggubris laporan warga.
Warga sudah berkali kali mendatangi Kantor Desa guna melaporkan lubang bekas galian tambang Batubara yang mereka khawatirkan akan adanya longsor jika dimusim hujan. Karena lubang tersebut sangat dekat dengan pemukiman warga.
“Melihat kondisi ini kami beberapa kali melaporkan masalah tersebut ke Kantor Desa Bukit Mulia, namun hingga kini belum ada tanggapan yang pasti,” ujar warga yang enggan menyebutkan namanya pada media ini Kamis, (4/3/2021).
Ia berharap, dengan kondisi saat ini ada upaya baik perusahaan yang dulu menambang didekat rumahnya atau dari pihak Pemerintah agar memperhatikan kondisi permukiman mereka.
“Dulu ada upaya baik yang ditawarkan perusahaan yang menambang didekat permukiman kami untuk merelokasi atau ganti rugi. Sayangnya hingga kini kabarnya tidak ada lagi,” ungkapnya. (Antho)
Editor : barlis