PELAIHARI, suarakalimantan.com – Kesultanan Banjar salurkan bantuan kepada warga pasca korban banjir dan longsor Tanah laut.
Bantuan diserahkan oleh Gusti Putri Karima Khairul Saleh bersama rombongan dan tim relawan Pangeran Khairul Saleh. Pada Sabtu, (20/2/2021) di Posko bersama Apindo.
Adapun jenis bantuan yang disalurkan berupa 100 paket sembako, beberapa kasur, pembalut wanita, sabun dan keperluan lainnya.
“Hari ini kita menyalurkan bantuan donasi dari Kesultanan Banjar yang bekerjasama dengan Gerakan Milenial Indonesia (GMI) untuk saudara – saudari kita korban pasca banjir yang ada ditanah laut,” ujar Gusti Putri Karima saat berada di Posko Apindo.
Menurut Putri, bantuan ini merupakan yang kesekian kalinya kita salurkan terhadap korban banjir yang ada di Kalimantan Selatan. Semoga dapat meringankan beban warga yang terkena musibah.
Yudi, kordinator Posko bersama Apindo mengatakan ia mewakili kawan – kawan posko bersama Apindo mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan Kesultanan Banjar yang di titipkan kepadanya.
“Bantuan ini akan langsung kami bagikan kepada masyarakat korban banjir yang ada di Kecamatan Kurau,Bumi Makmur dan sebagian akan kami bagikan kepada korban tanah longsor yang ada di Desa Panggung Baru Kecamatan Pelaihari. Nanti semua akan kita salurkan bersama dengan rekan – rekan Relawan Remaja Tanah Laut,” terang Yudi, yang di iyakan perwakilan Relawan Remaja Tanah Laut.
Ia menambahkan, bagi para dermawan yang ingin menyumbang, sampai hari ini masih bisa kami terima, dan nanti kita salurkan kepada korban banjir atau pun korban longsor, Nanti bisa melalui Apindo, Hipmi, Relawan Remaja Tanah laut (R2T) atau kepada rekan rekan Gantara.
Diketahui usai menyerahkan bantuan itu ia berserta rombongan Relawan Pangeran Khairul Saleh langsung melanjutkan perjalanan ke lokasi pasca banjir di Desa Kali Besar Kecamatan Kurau untuk menyalurkan bantuan. (Antho)
Editor : barlis