SUAKA – PELAIHARI. Kerusakan jalan Desa Kunyit kecamatan Bajuin kabupaten Tanah Laut, yang belakangan ini difungsikan sebagai jalan alternatif telah rusak parah. Kondisi terparah terdapat dikawasan simpang empat stap sampai ketugu Kunyit.
Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Tanah laut melalui dinas PUPR segera tanggap langsung memperbaiki jalan kurang lebih sepanjang 3 kilometer, dari Kunyit ke Atilam.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Tanah laut Agus Sektyaji melalui Kabid Binamarga Dwi Hadi Putra, saat dikonfirmasi media ini mengatakan, pengerjaan perbaikan jalan dari kami PUPR Tala, dan sumber dana berasal dari Dana Belanja Tidak Terduga (BTT)
“Untuk sementara dihampar material jenis batu splite, tanggap darurat,” ungkap Kabid Hadi Putra Senin, (1/2/2021)
Saat ditanya berapa anggaran yang diperlukan tuk perbaikan jalan tersebut, Kepala Bidang (Kabid) Binamarga belum bisa menyimpulkan, karena menurutnya belum bisa dihitung secara terperinci, karena masih dalam masa perbaikan. Nanti kalau dalam waktu dekat ini rusak lagi maka akan ditimbun kembali, pungkasnya. (Heryand)