SUAKA – BATULICIN. Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagri) Kabupaten Tanah Bumbu menanggapi terkait pemberitaan yang sebelumnya telah terbit di media ini, maraknya pelangsir bahan bakar minyak (BBM) subsidi yang semakin berani dan terang – terangan diberbagai SPBU yang ada di wilayah Tanah Bumbu.
H. Deny Harianto Kepada media online suarakalimantan.com Jum’at, (29/1/2021). Secara tertulis dia menyampaikan bahwa terkait maraknya pelangsir BBM subsidi disejumlah SPBU disebabkan beberapa faktor yakni menurunnya perekonomian masyarakat dan menjamurnya Pertamini.
“Kami menduga karena menurnya pendapatan masyarakat, sehingga sebagian besar mengalihkan penggunaan BBM dari yang sebelumnya menggunakan Pertalite atau Pertamax beralih ke Premium.” Kata H. Deny Kepala Disdagri Tanbu.
Menurut Deny hal tersebut ditunjukkan bahwa di lapangan Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) Pertalite dan Pertamax tidak mengalami antrian.
Ia juga menuding penyebab maraknya pelangsir disebabkan karena, semakin menjamurnya keberadaan Pertamini,
“Yang notabene mendapatkan pasokan BBM dari para pelangsir. Hal tersebut jua merupakan penyebab maraknya pelangsir di SPBU,” tukasnya. (Barlis)