SUAKA – KOTABARU. Perekrutan calon anggota Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD) pada jalur Bintara dan Tamtama pada periode pertama Tahun 2020 diprioritaskan bagi putra daerah.
Menurut Dandim Letkol Inf Roy Fakhrul Rozi SE, M.I.Pol melalui Mayor Inf Samsul Kusairi S.Ag mengatakan, sebanyak 43 orang Anggota TNI, terdiri dari 15 orang Bintara PK dan Tamtama PK sebanyak 28 orang. Kamis (21/01/2021)
“Penerimaan anggota Bintara dan Tamtama periode ini dengan menggunakan zonasi disesuaikan kebutuhan Komando Distrik Militer (Kodim) 1004/ Kotabaru,” ucap Mayor Inf Samsul Kusairi S.Ag.
Dari 43 orang yang lulus TNI-AD yang resmi bergabung di Kodim 1004/Kotabaru ditandai dengan Upacara Tradisi Penerimaan Prajurit Baru dengan cara melaksanakan Laporan Koprs masuk satuan.
Seluruh Anggota TNI-AD ini merupakan asli putra daerah Kabupaten Kotabaru dan penempatannya juga kembali ke daerah Kotabaru yaitu di Kodim 1004/Kotabaru, dengan masuknya putra daerah tersebut, maka komposisi personel Kodim 1004/Kotabaru bertambah menjadi 69 persen dari TOP/DSPP personel Kodim 1004/Kotabaru saat ini.
” Kita berharap penerimaan Personel TNI-AD masih menggunakan sistim Zonasi, supaya pemuda – pemuda di Kabupaten Kotabaru yang mendaftarkan diri masuk TNI-AD, bisa kembali bertugas di Kodim 1004/ Kotabaru,” Pungkasnya. (wan/dam)