Persit Kirim Bantuan Korban Banjir Lokasi Terpencil ” Dikawal Pasukan Elit TNI – AU

Martapura, suarakalimantan.com – Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cab XXIX Kodim 1006/ Mtp kirim bantuan peduli terhadap korban banjir yang melanda di Wilayah Kabupaten Banjar. Selasa (19/01/2021)

Ny. Ani Siswo Budiarto mengatakan Alhamdulillah hari ini kami dari Persit Kartika Chandra Kirana Kodim Martapura mengirim bantuan kepada warga korban banjir Martapura.

Menggunakan perahu Karet Milik Pasukan elite Khas TNI – AU menyusuri sungai Martapura.

Dibantu langsung dari pasukan TNI – AU Jakarta Paskhas, bantuan hari Persit sendiri terdiri dari baju, selimut, susu, popok balita, sembako juga alat perlengkapan mandi, air meneral juga mengirimkan bantuan dari Presiden RI Ir. H. Joko Widodo.

Tiga lokasi pengungsi terdampak diantaranya desa sungai ranggas, Sungai Batang dan Anatasan seberang

Dipengungsian desa Telok selong Jalan Martapura Lama
sebanyak 200 jiwa bantuan diserahkan langsung Ketua Persit diterima warga.

Jayadi Basuki (Purnawirawan Polri ) koordinator posko pengungsian menuturkan selama ini warga hanya bertahan tidur diarea jembatan saling bergantian sesekali melihat rumah.

Memamg bantuan ada namun tak mencukupi dan selama disini kami hanya dapat dua kali saja bantuan setelah itu tidak dapat lagi ungkap senada keluh kesah kepada Dandim Martapura.

Sore ini beruntung sekali kami disinggahi diberikan bantuan kebutuhan makan, semoga ini menjadi berkah dan bermanfaat bagi warga.

Sementara itu Dandim 1006/ Mtp Letkol Arm Siswo Budiarto turut mendampingi juga langsung menyerahkan puluhan paket sembako kiriman Presiden Republik Indonesia terhadap para korban bencana banjir.

Siswo berikan pesan kewarga bahwa selama musibah banjir banyak warga laporan sering kehilangan sepeda motor bahkan dikala pengungsi sibuk ngurusi keluarga disitulah maling beraksi.

Terkait itu saya meminta tetap waspada, harus ada yang saling jaga bergantian kalau pun maling ketangkap jangan dipukuli  serahkan aparat” Tutup Dandim”

Baca Juga:  Kolaborasi PUPR Kobar Dan PT. BGA Perbaiki Jalan Desa Rungun

Redaksi : SuaraKalimantan.com

Editorial : M. Hatim Darmawi

Dibaca 85 kali.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top