Respon Cepat Tanggap Kabid di Tanah Laut, Menuai Pujian Masyarakat

Poto dokumentasi kedua Kabid Gt. Ersandi dan Paimun

PELAIHARI, suarakalimantan.com – Kepala Bidang (kabid) Tata Kota Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup Kabupaten Tanah Laut cepat tanggap merespon aduan warga.

Melalui medsos pada salah satu grup whatsApp, ramai diperbincangkan warga net. Bahwa ada saluran air yang diuruk dengan batu sehingga mengakibatkan banjir. Kabid Tata Kota GT. Ersandi, turun langsung melihat drainase tersebut yang berada dikawasan jalan A.Yani Kelurahan Angsau Kecamatan Pelaihari kabupaten Tanah Laut. kali ini Kabit Tata Kota didampingi Paimun, Kabit Sumber Daya Air Dinas PUPR Tala Kamis, (7/1/2021).

Hujaini, salah seorang warga Gang Telaga Budi menerangkan, alasanya kenapa sampai diuruk pada drainase tersebut sehingga terkesan membuat penyumbatan.

“Di lingkungan nya sering terjadi banjir, dikarenakan air yang datang dari jalan raya masuk ke gang Telaga Budi untuk menghindari hal tersebut maka dibendung lah pakai batu, itu pun masyarakat bergotong royong,” jelas warga.

Sementara itu  Kabit Tata Kota GT. Ersandi didampingi Kabit Sumber Daya Air, Paimun menjelaskan, alangkah baiknya, jangan dibendung seperti ini, karena kami melihat ada saluran yang tersumbat tepatnya di lokasi jalan masuk gang, di situ harus dipasang gorong-gorong.

“Besok kami akan bersihkan dan dibuat gorong-gorong, sehingga tidak ada lagi penyumbatan,” ucap Ersandi.

Ersandi meng-imbau warga, “mari kita bersama-sama bahu membahu membenahi lingkungan disekitar kita dan menjaga kebersihan, dengan cara jangan membuang sampah kesaluran air karena ini akan memicu adanya penyumbatan,” pungkasnya.

Ketua Jaringan Pengawas Kebijakan Pemerintah (J.P.K.P) Tanah Laut Muhammad Noor memberikan apresiasi yang luar biasa terhadap kinerja kedua Kabid Tersebut.

Ia mengatakan tidak berlangsung lama begitu di share di Gruop Wa Ersan (red) langsung turun kelapangan, sehingga permasalahan tidak sampai berlarut larut.

Baca Juga:  KUPA Dan PPAS 2020 Kotabaru, Di - Sepakati

“mudah-mudahan kedepan tidak ada lagi banjir yang sempat membuat macet lalu lintas,” kata Muhammad Noor.

Ia menambahkan sungguh sinergitas yang luar biasa antara Kabid-kabid yang ada di Tanah Laut, langsung turun meninjau sehingga langsung menemukan jalan keluar permasalahanya. (Heryand)

Editor : barlis

Dibaca 87 kali.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top