SUAKA – KOTABARU. Kunjungan Kerja Ketua Muhammadiyah Kalimantan Selatan,Drs.Tajjudin Nur MH,bersama Ketua Lazismu Kalimantan Selatan, disambut langsung Ketua Muhammadiyah Kabupaten Kotabaru,Abdul Somad,S.pd, didampingi Ketua Lazismu Kotabaru,Ketua Pemuda Muhammadiyah dan seluruh staf pengurus Muhammadiyah Kotabaru.
Kedatangan Ketua Muhammadiyah Kalimantan Selatan,Drs Tajjudin nur MH bersama Rombongan dalam rangka kunjungan kerja dan silaturahmi sekaligus menyerahkan berupa bantuan terhadap korban kebakaran yang diterima dengan simbolis Ketua Muhammadiyah, Abdul Somad Bertempat Mesjid Al-Istiqomah Kotabaru, Kelurahan Kotabaru Tengah, Kecamatan Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, (15/11/2020).
Dalam penyampaian Ketua Muhammadiyah Kalsel,Drs.Tajjudin Nur MH, mengatakan,saya sangat bangga dan mengapresiasi Ketua Muhammadiyah Kotabaru,cepat tanggap dalam mengambil sikap terhadap masyarakat korban kebakaran, dengan menyalurkan makanan siap saji.
“Untuk itu,Ketua Muhammadiyah Kotabaru dan segala pengurus Muhammadiyah serta organisasi Muhammadiyah juga ikut mengambil bagian dalam hal memberikan bantuan untuk menolong masyarakat korban kebakaran”,kata Ketua Muhammadiyah Kalimantan Selatan,Drs.Tajjudin Nur MH.
Tajjudin Nur mengatakan,kita berharap agar supaya Muhammadiyah Kotabaru dapat menyediakan alat pemadam kebakaran sendiri.
“Tak lupa juga mengucapkan kepada Ketua Lazismu Kotabaru selaku pelaksana Dapur Umum MDMC yang membantu masyarakat Pasca Kebakaran berjalan sukses dalam memberikan pelayanan baik yang tak kenal lelah”, pungkasnya.
Sementara itu,Ketua Muhammadiyah Kotabaru,Abdul Somad S.pd, mengucapkan selamat datang Ketua Muhammadiyah Kalimantan Selatan di bumi Sa’ijaan bersama Rombongan dalam rangka kunjungan kerja dan sekaligus memberikan bantuan kepada warga Korban kebakaran Patmaraga, Kelurahan Kotabaru Tengah, Kecamatan Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru.
“Adapun bantuan yang diserahkan melalui Posko Penanggulangan Bencana MDMC Muhammadiyah Kotabaru,akan disalurkan langsung kepada korban kebakaran”,ucap Abdul Somad.
Setelah acara berakhir Ketua Muhammadiyah Kalsel dan Rombongan didampingi Ketua Muhammadiyah Kotabaru dan Ketua Lazismu Kotabaru serta Ketua Pemuda Muhammadiyah melihat kondisi lokasi pasca kebakaran Patmaraga.
“Apa yang dikatakan ketua Muhammadiyah Kalsel, insyaallah akan diusahakan untuk kepentingan kita bersama”, tandas Abdul Somad.(wan/dam).