All Bikers Tanah Bumbu Siap Menangkan Paslon SHM-MAR

M.Alpiya Rakhman cawabup bersama ratusan insan Riders Kabupaten Tanah Bumbu, pertemuan silaturahmi diobyek wisata pantai Angsana

SUAKA – BATULICIN. Sebanyak 11 Perwakilan Klub/Komunitas Sepeda Motor all bikers Kabupaten Tanah Bumbu menggelar pertemuan silaturahmi dengan Calon Wakil Bupati Tanah Bumbu M.Alpiya Rakhman sekaligus memberi kejutan ulang tahun M.Alpiya Rakhman, yang tepat pada tanggal 03 Oktober 2020 berulang tahun yang ke 34 tahun.

Silaturahmi tersebur di hadiri kurang lebih 200 orang Bikers,  mereka berkomitmen memenangkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Syafruddin H Maming (Cuncung) – M.Alpiya Rakhman pada Pilkada Serentak 9 Desember 2020 mendatang.

Masing-masing ketua club all Bikers yang hadir saat silaturahmi di obyek wisata pantai Angsana berdasarkan data yang dihimpun media ini dari absen hadir yakni Club Joker Batulicin, Joker Angsana, Joker Satui, YNCI Sungai danau, YRC Sungai Danau, YNCI Batulicin, Combo, KUR Batulicin, CMCB Angsana, CMCM Batulicin, Cicida,  siap memperjuangkan SHM-MAR nomor urut 01.

Salah satu perwakilan club motor Yamaha N-max Indonesia Chapter asal Satui yang menghadiri acara pertemuan tersebut Syamsi Noor, kepada SuaraKalimantan.com Minggu, (04/10/2020) mengatakan kami sangat menginginkan kebali memiliki kepala daerah yang berpengalaman, energik dan masih muda, maka paslon (SHM-MAR) lah cocok dan pantas untuk kami dukung.

“100 persen kami siap mendukung dan memenangkan paslon 01 dan mendukung suksesnya Pilkada Tanah Bumbu 2020,” Ucap Syamsi Noor kalangan kaula muda yang sering terlibat di beberapa kegiatan sosial kemasyarakatan yang ada di kecamatan Satui.

Kemudian selanjutnya Ia menambahkan, SHM-MAR merupakan sosok yang peduli dengan dunia bikers, selama ini sudah banyak mendukung kegiatan kami dan harapan kami kedepannya, tentu akan lebih mendukung dengan melibatkan bikers dalam kegiatan sosial serta kegiatan lainnya.

Baca Juga:  Archye Nevadha Resmi Jabat Kasatresrim Polres Bantul

Yang mana menurut Syamsi Noor “selama ini bikers selalu di pandang sebelah mata keberadaannya, perlu diketahui kalau bikers ini memiliki potensi sebagai marketing pariwisata Tanah Bumbu dan bisa mengkampanyekan safety riding (berkendara dengan aman) untuk masyarakat Tanah Bumbu,” pungkasnya.

Sementara, M.Alpiya Rakhman calon wakil Bupati Tanah Bumbu menanggapi, beliau mengucapkan terimakasih pada teman-teman club motor All Bikers Tanah Bumbu yang sudah berkomitmen mendukung kami Paslon SHM-MAR nomor urut 01.

“Kami sangat yakin apabila kita bersama-sama berjuang, maka kita pasti menang,” ujar M.Alpiya Rakhman calon wakil bupati Tanah Bumbu. (barlis)

Dibaca 81 kali.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top