Tiga Puluh Ribu Bibit Kepala Genjah Akan Ditanam Dilokasi Food Estate Kapuas

SUAKA – PALANGKA RAYA. Program penyebaran bibit kelapa genjah
Kelapa genjah entok merupakan jenis kelapa yang dikenal dengan karakter pohonnya yang cebol alias pendek. Bentuk batangnya lurus dan tinggi batang yang relatif pendek, pohon kelapa jenis ini hanya mampu tumbuh tinggi sekitar 3 – 4 meter saja.

Dengan postur tubuhnya yang pendek, membuat kelapa genjah entok ini dapat ditanam pada area yang relatif sempit termasuk dipekarangan rumah. Selain postur tubhnya yang pendek, kelapa genjah entok juga dikenal dengan sifatnya yang genjah atau mudah berbuah.

Tanaman kelapa genjah entok adalah salah satu jenis kelapa unggulan yang berasal dari Kebumen. Kelapa yang satu ini banyak dibudidayakan di daerah Yogyakarta.

“Pemilihan kelapa jenis ini bukan tanpa alasan. selain postur tubuhnya yang pendek dan sifatnya yang genjah. Kelapa genjah entok juga dikenal dengan tingkat prodktifitasnya yang sangat tinggi,” Denikian ditegaskan oleh Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Kalimantan Tengah Ir. Rawing Rambang pada Selasa (22/9/2020).

Rawing kembali menegaskan bahwa pihaknya ikut berpartisipasi dalam program food Estate di Kabupaten Kapuas, sebanyak 30 ribu bibit kepala genjah akan disalurkan.

Bibit Kelapa genjah ini akan di bagikan kepada para kelompok tani yang berada dilokasi food estate dan dinas baru bisa membantu untuk Kabupaten Kapuas pada tahun anggaran 2020 ini.

Semoga program pembagian bibit kelapa genjah ini bisa bermanfaat bagi warga yang nanti mendapatkannya. Pembagiam bibit kelapa ini merupakan wujud partisipasi kami untuk suksesnya program Pemerintah Pusat ini.

“Semoga di tahun anggaran 2021 nanti akan disalurkan juga untuk membantu bibit kelapa genjah di Kabupaten Pulang Pisau dilokasi Food Estate,” pungkas Rawing Rambang kepada awak media ini. (Yohanes Eka Irawanto, SE).

Baca Juga:  Edy Pratowo Lantik Tim Kampanye Gumas Untuk Menangkan Paslon Nomor Urut 2
Dibaca 67 kali.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top