Monitoring Pemerintah Tanbu, Untuk Kesiapan Ibadah Idhul Adha

Monitoring Tempat Ibadah diwilayah Kabupaten Tanah Bumbu Dilakukan Tim Gabungan H-1 Hari Raya Idhul Adha 1441 H

SuaraKalimantan.com – Batulicin. Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu melakukan monitoring kesiapan pelaksanaan Sholat Idul Adha dan Ibadah Qurban, disejumlah masjid wilayah Bumi Bersujud pada Kamis (30/07/2020)

Tim yang terdiri dari Dinas Kesehatan, Satpol PP dan Damkar, Bagian Kesra, Polres dan TNI serta pihak terkait lainnya.

Tujuan monitoring untuk melihat persiapan yang telah dilakukan pengelola masjid menjelang pelaksanaan ibadah tersebut.

Sebelumnya Bupati Tanah Bumbu H. Sudian Noor telah mengeluarkan surat edaran nomor B/451.1/1609/Kesra.2.Bup/VII/2020 tentang Protokol Kesehatan Pelaksanaan Sholat Idul Adha dan Penyembelihan Hewan Qurban Tahun 1441 H. Hal tersebut dilakukan dalam upaya mencegah dan meminimalisir penularan wabah Covid-19.

Kepala Bagian Kesra H Akhmad Fauzi mengungkapkan, hal ini merupakan tindaklanjut dari hasil rapat bersama tentang pelaksanaan ibadah tersebut.

Menurutnya monitoring ini merupakan salah satu upaya pemerintah agar protokol kesehatan tetap dilaksanakan dengan baik.

“Panitia ataupun pengelola masjid diharapkan dapat melaksanakan protokol kesehatan saat pelaksanaan Sholat Idul Adha dan Ibadah Qurban,” jelasnya. (barlis)

Dibaca 12 kali.
Baca Juga:  Lanal Kotabaru Gelar Open Ship di KRI Dewa Kembar 932

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top