RANTAU,- Melakukan kunjungan ke Pameran Tapin Ekspo 2019, yang utama adalah fasilitas yang disediakan panitia pelaksana selaku penyelenggara seperti menyaksikan materi yang disajikan di setiap stand termasuk fasilitas lain demi kenyamanan pengunjung yang datang. Namun sepertinya ada yang terlupakan yaitu toilet umum bagi pengunjung yang membutuhkan tak disediakan sehingga mereka terpaksa menahan beban sambil lari menuju semak belukar ilalang atau tepi danau yang tak terlihat orang. Syukur bagi mereka yg terdesak membutuhkan kondisi sekitar masih gelap tak terlalu terang sehingga tak terlalu nampak buang air atau BAB sembarang.
Cil Idah, salah satu pengunjung pameran dari daerah seberang datang dengan penuh semangat dan nyaman, berkumpul bersama keluarga datang menikmati fasilitas pameran Tapin Ekspo 2019. Datang dengan berkendaraan dan parkir kendaraan di tempat yang luas. Berjalan dengan mengunjungi satu persatu stand hingga pasar malam.
Namun di tengah perjalanan, Cil Idah terjebak padatnya pengunjung  yang jumlahnya ribuan lalu lalang.Sambil bertanya kepada rekan dan penjaga stand, disaksikan anak yang asyik telentang di fasilitas permainan perosotan anak balon era sekarang. Seraya menahan sesuatu yang tak nyaman keluar sehingga terpaksa menahan otot lingkar bawah perut dengan kencang “Bu, toilet umum di dekat sini dimana yuk?,”katanya dengan mimik muka konsekuensi tanda yang membuat dirinya tak nyaman akhirnya di pameran.
Penjaga stand terdiam demikian rekan yang ditanya, sontak seorang pengunjung yang kebetulan berdampingan mendengar itu menjawab, “jarak toilet umum jauh Bu dari sini, di masjid Dulang atau masjid Humasa dan itu pun kesana sebaiknya berkendaraan,”kata Edi warga yang datang dari Pandahan Kecamatan Tapin Tengah.
Reporter Nasrullah