Pemkab Kotabaru Sosialisasikan Kinerja Terukur di SKPD

SUAKA, KOTABARU – Acara Sosialisasi diruang Operation Room dalam rangka penyuluhan kepada seluruh SKPD terkait, di hadiri, Sekda kotabaru, H. Said Ahmad dan seluruh SKPD, Sabtu (30/09).

Sulkan sekertaris Inspektorat provinsi yang hadir sebagai narasumber, menyampaikan, apa yang di sampaikan oleh Beberapa (SKPD) terkait, pada dasarnya semua sudah bagus, tapi di disini kita memberi masukan agar kedepannya bisa lebih bagus lagi dan bisa membetulkan indikator-indikator kinerja yang terukur dan sesuai dengan tempatnya, artinya Baik dari indikator snom 1 sampai indikator paling atas yaitu indikator bupati, itu semua harus pada tempatnya.

Ia juga menambahkan saat ditanya sama awak media dalam penyuluhan itu, sebagian indikator yang belum di pahami dari beberapa pihak diantaranya dari pihak (BPMPD) ada indikatornya yang disampaikan belum jelas,Tapi ini semua kita sudah berikan masukan dan arahan arahan khususnya kepada seluruh (SKPD) terkait.ungkap sulkan.

Bahkan seluruh (SKPD) terkait pada umumnya semua sudah bagus, tapi disini kita berharap bisa lebih bagus lagi, maka disini saya berikan masukan dan arahan karena di kabupaten kotabaru nilai nasionalnya itu C (Cukup) , muda mudahan dengan adanya penyuluhan ini kita berharap kedepannya bisa menjadi B (Baik) bahkan sampai A itu harapan kita, Tambah Sulkan lagi.

H.Said ahmad sekda kabupaten kotabaru juga menyampaikan dalam acara tersebut kepada awak media, Kita mengumpulkan seluruh (SKPD) ini karena kita tau dengan kekurangan kita, dengan kita melengkapi kekurangan itu muda mudahan kita bisa meningkat, yang tadinya nilai C (Cukup) bisa menjadi B (Baik) itu harapan kita, kata Said Ahmad.

Dan disini kami sangat berterima kasih kepada narasumber kami yang telah memberikan masukan kepada kami karena atas masukan itu kami bisa mengetahui dan bisa lebih jelas dimana letak kesalahan kami, Dan tujuan kami mengundang narasumber serektaris inspektorat provensi ini untuk bisa menutupi dimana kekurangan kekurangan dan kelemahan kami itu, ungkapnya. (M4H)

Baca Juga:  Peletakan Batu Pertama Gedung Serbaguna Di Tandai Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar
Dibaca 15 kali.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top